Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Evaluasi Efektifitas Strategi Downsizing PT Unilever Indonesia: Studi Kasus Tahun 2014-2024 Suryanto, Hari; Astuti, Tri Rahayu Puji
Jurnal Manajemen dan Bisnis (JMB) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/jmb.v5i2.1722

Abstract

Trend GDP Growth dunia yang mengalami penurunan memberikan tekanan kepada perekonomian. Sebagai contoh studi kasus dipilih PT Unilever Indonesia, perusahaan terkemuka di sektor barang konsumsi dalam upaya untuk tetap kompetitif, perusahaan ini mengadopsi strategi downsizing sebagai bagian dari restrukturisasi bisnisnya. Strategi ini melibatkan pengurangan jumlah karyawan dan optimalisasi sumber daya.Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengevaluasi efektifitas strategi dowinsizing yang dilakukan PT Unilever Indonesia selama periode tahun 2014-2024. Terdapat beberapa parameter untuk menilai efektifitas strategi downsizing, dalam makalah ini memilih parameter kinerja keuangan  di dalam laporan tahunan perusahaan khususnya ratio antara laba bruto perusahaan dengan jumlah karyawan. Rasio yang lebih tinggi menunjukkan bahwa setiap karyawan berkontribusi lebih besar terhadap laba kotor perusahaan, yang biasanya merupakan indikasi efisiensi operasional yang baik. Hal ini yang akan menjadi parameter dalam melakukan evaluasi efektifitas strategi downsizing yang dilakukan. Hasil penelitian menunjukan selama dekade terakhir tahun 2014-2024 jumlah karyawan PT Unilever Indonesia telah berkurang sebanyak 2.203 orang (berkurang 33%). Sedangkan selama tahun 2014 - 2024 ratio laba bruto / karyawan mengalami trend kenaikan 62% selama satu dekade. Hal ini menunjukan strategi downsizing yang dilakukan PT Unilever Indonesia tahun 2014-2024 berjalan efektif, dimana setiap karyawan berkontribusi lebih besar terhadap laba kotor perusahaan. Kata Kunci : efektif downsizing, PT Unilever Indonesia, ratio laba bruto.
Pengaruh Penerapan Manajemen Sumber Daya Manusia Berbasis Kompetensi Pada Pengisian Perangkat Desa Terhadap Optimalisasi Kinerja Pemerintah Desa Pristiani, Leli; Astuti, Tri Rahayu Puji
Jurnal Enterpreneur dan Bisnis (JEBI) Vol 3, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tingginya keluhan atas kualitas pelayanan pemerintah desa memberi sebuah tanda tanya besar di mata masyarakat mengenai kelayakan kapabilitas, kompetensi, dan kinerja para aparatur desa serta menduga bahwa hal tersebut terjadi akibat kurang optimalnya pelaksanaan rekrutmen dalam memperoleh calon perangkat desa yang kompeten. Salah satu prosedur yang digunakan dalam manajemen sumber daya manusia untuk memperoleh kebutuhan karyawan yang berkualitas adalah rekrutmen dan seleksi karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh penerapan manajemen sumber daya manusia berbasis kompetensi dalam pelaksanaan rekrutmen perangkat desa terhadap kinerja pemerintah desa. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan metode Uji Korelasi Pearson guna mengukur kekuatan dan arah hubungan linear antara dua variable atau lebih dengan bantuan aplikasi IBM SPSS Statistics. Hasil analisis menghasilkan koefisien korelasi sebesar 0,842 yang berarti bahwa terdapat hubungan yang sangat kuat antara kedua variable serta memiliki arah positif. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat kuat dalam penerapan manajemen sumber daya manusia berbasis kompetensi pada pelaksanaan rekrutmen dan seleksi perangkat desa terhadap optimalisasi kinerja pemerintah desa. Implikasi dari penemuan ini adalah semakin tinggi efektivitas pengelolaan sumber daya manusia berbasis kompetensi di pemerintahan desa semakin tinggi pula optimalisasi kinerja pemerintahan desa.Kata Kunci : Kinerja, kompetensi, manajemen sumber daya manusia, pemerintah desa, rekrutmen dan seleksi.
STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN MAKANAN BEKU PADA BERKAH FROZEN MOJOSARI Amalia, Nuril Rizky; Astuti, Tri Rahayu Puji
Business and Enterpreneurship Journal (BEJ) Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/bej.v6i1.1688

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran yang dilakukan dan untuk meningkatkan penjualan produk pada toko Berkah Frozen Food. Peneliti dilakukan di jalan Niaga, Mojosari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Peneliti ini menggunakan subjek Ibu Khusnul sebagai pemilik toko. Dari hasil survei yang diperoleh dengan strategi pemasaran (marketing mix) telah melakukan strategi yang baik dalam menjaga bisnisnya. Selain itu, agar konsumen tetap nyaman dalam berbelanja di toko Berkah Frozen Food, maka yang dilakukan oleh pegawai toko yaitu dengan membersihan toko setiap hari, memberikan pelayanan terbaik dan ramah kepada konsumen, serta dapat mengakses layanan dengan mudah dan cepat. Kesimpulan dari hasil yang diperoleh adalah strategi pemasaran yang diterapkan di toko Berkah Frozen Food sudah cukup baik sehingga mampu bersaing dengan kompetitornya. Perlu diketahui bahwa, kedepannya toko Berkah Frozen Food akan mengembangkan strategi pemasaran yang dijalankannya. Artinya, toko Berkah Frozen Food perlu meningkatkan perkembangan teknologi seperti promosi melalui sosial media, menggunakan spanduk atau banner, serta promosi melalui influencer. Namun di luar perkembangan teknologi, juga terdapat peluang untuk menjaga hubungan baik dengan pelanggan dan mempertahankan pelanggan lama agar tetap menjadi pelanggan setia. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Meningkatkan Penjualan
ANALISIS PENGARUH EFISIENSI OPERASIONAL TERHADAP KUALITAS PRODUK DALAM INDUSTRI FMCG Budiman, Friansyah Arief; Astuti, Tri Rahayu Puji
Business and Enterpreneurship Journal (BEJ) Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/bej.v6i1.1689

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh efisiensi operasional terhadap kualitas produk dalam sektor industri Fast-Moving Consumer Goods (FMCG). Dalam menghadapi persaingan yang semakin intens, perusahaan FMCG dituntut untuk memanfaatkan efisiensi operasional guna meningkatkan kualitas produk dan memenuhi ekspektasi konsumen. Untuk mengumpulkan data, penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei yang ditujukan pada perusahaan-perusahaan FMCG yang beroperasi di Indonesia. Temuan dari penelitian menunjukkan bahwa tingkat efisiensi operasional yang tinggi, meliputi pengelolaan sumber daya, pengurangan pemborosan, dan penerapan teknologi produksi yang tepat, memberikan pengaruh yang besar terhadap perbaikan kualitas produk. Penerapan strategi efisiensi operasional dalam perusahaan dapat membantu dalam pengurangan biaya produksi, percepatan waktu produksi, dan peningkatan konsistensi kualitas produk. Penelitian ini juga mengidentifikasi bahwa peran manajemen kualitas yang berkelanjutan dan inovasi dalam proses operasional adalah faktor penting dalam memastikan tercapainya kualitas produk yang optimal. Berdasarkan temuan ini, disarankan bagi perusahaan FMCG untuk terus mengintegrasikan efisiensi operasional dengan sistem manajemen kualitas yang efektif agar dapat mempertahankan daya saing di pasar. Kata Kunci : efisiensi operasional, inovasi, kualitas produk, manajemen kualitas.
SWOT (STRENGTHSSES, WEAKNESSES, OPPORTUNITIES, ANALISA THREATS) DALAM MENENTUKAN STRATEGI PEMASARAN KRIPIK TEMPE MBAK EL Silitonga, Rudi Hartono; Astuti, Tri Rahayu Puji
Business and Enterpreneurship Journal (BEJ) Vol 6, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/bej.v6i1.1690

Abstract

Persaingan bisnis dalam dunia kuliner semakin ketat, mendorong para pelaku usaha untuk mengembangkan strategi pemasaran yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats (SWOT) dalam menentukan strategi pemasaran untuk produk kripik tempe oleh Mbak El, yang telah menjalankan usaha selama dua tahun. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif, yang melibatkan pengumpulan data melalui wawancara dan observasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa kripik tempe memiliki beberapa kekuatan seperti kemudahan dalam pengelolaan dan memperoleh bahan baku, namun juga menghadapi kelemahan dalam pemahaman strategi pemasaran. Peluang untuk memperluas jangkauan pasar dan ancaman persaingan ketat dari produk serupa juga ditemukan. Berdasarkan hasil ini, direkomendasikan beberapa strategi pemasaran untuk meningkatkan penjualan dan daya saing produk kripik tempe. Kata-kata kunci: SWOT, strategi pemasaran, kripik tempe, kuliner, deskriptif kualitatif
Pengaruh Promosi Melalui WhatsApp Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Produk UMKM di Kelurahan Bangsri Ulya, Himmatul; Astuti, Tri Rahayu Puji
Business and Enterpreneurship Journal (BEJ) Vol 6, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Mitra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57084/bej.v6i2.1976

Abstract

The purpose of this research is to find out whether promotion via WhatsApp affects consumer buying interest in MSME products in Bangsri Village. It was researched using quantitative methods with purposive sampling techniques involving 100 respondents according to the criteria in Bangsri Village. Data was obtained from distributing questionnaires and analyzed using the simple linear regression method. The results showed that promotion through WhatsApp has a positive and significant effect on consumer buying interest, with a beta coefficient value of 0.834 and a significance value of p = 0.001. This finding shows that the more intensive the promotion through WhatsApp, the more intensive the consumer's buying interest. Thus, promotion through WhatsApp is effective to be used as a digital marketing strategy for MSME players. Keywords: promotion, WhatsApp, purchase intention, MSMEs, simple linear regression