This Author published in this journals
All Journal INTELEKTIVA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS TANTANGAN MUSIMAN YANG BERDAMPAK PADA KETESEDIAAN STOK BISNIS DURIAN DI TAMANSARI UNNA RIA SAFITRI; ORSITA MAHDALENA; NABILA ANNISA; DWI AISYAH; QURROTUL AINI; SALSABILA EKA
JURNAL EKONOMI, SOSIAL & HUMANIORA Vol 7 No 01 (2025): INTELEKTIVA : JURNAL EKONOMI, SOSIAL DAN HUMANIORA - EDISI JANUARI-APRIL 2025
Publisher : KULTURA DIGITAL MEDIA ( Research and Academic Publication Consulting )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tantangan musiman dan strategi manajemen stok dalam bisnis durian di Kecamatan Tamansari berdasarkan sudut pandang pemilik usaha. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan data yang diperoleh melalui observasi dan wawancara. Infornan penelitian terdiri dari dua pemilik usaha durian yang sudah berpengalaman lebih dari tiga tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tantangan musiman dalam bisnis ini meliputi fluktuasi pasokan dan harga serta kualitas durian yang tidak konsisten hal ini diakibatkan oleh sifat musiman dengan stok melimpah dan harga turun pada masa musim panen, serta stok terbatas dan harga tinggi di luar musim. Untuk mengatasi tantangan tersebut, pemilik usaha mempunyai strategi dengan menyediakan penyimpanan dingin, kerja sama antar petani lokal, penyetoran stok ke pedagang lain serta penyesuaian harga dan promosi melalui media sosial yang digunakan untuk menarik pelanggan. Penelitian ini memberikan wawasan akan pentingnya penerapan manajemen stok adaptif untuk memastikan kelangsungan usaha durian di tengah tantangan musiman sehingga pemilik usaha bisa menjaga kelangsungan bisnis dan meminimalisir kerugian akibat dari tantangan musiman.