Yusni Hutasoit
Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Pembelajaran Show Not Tell Terhadap Kemampuan Menulis Teks Narasi Siswa Kelas X SMK Negeri 1 Siborongborong Yusni Hutasoit; Tanggapan C. Tampubolon; Kaleb E. Simanungkalit
Boraspati Journal: Journal of Bilingualism, Organization, Research, Articles, Studies in Pedagogy, Anthropology, Theory, and Indigenous Cultures Vol. 2 No. 1 (2025): VOLUME 2 NOMOR 1 FEBRUARI 2025
Publisher : PT. Batak Story Pedia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Show Not Tell terhadap kemampuan menulis teks narasi siswa kelas X SMK Negeri 1 Siborongborong Tahun Pelajaran 2024/2025. Penelitian ini akan dilaksanakan di SMK Negeri 1 Siborongboorong selama 6 bulan, yaitu dari bulan Mei 2024 sampai dengan bulan Desember 2024. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Siborongborong sebanyak 213 siswa yang terdiri dari 6 kelas. Proses pengambilan sampel dilakukan secara random atau acak sehingga yang terpilih adalah kelas TKJ 2 sebanyak 37 siswa. Desain penelitian eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu One-Group Pretest-Posttest Design. Teknik analisis data penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan model pembelajaran Show Not Tell terhadap peningkatan kemampuan menulis teks narasi siswa. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji t yang menunjukkan bahwa nilai t0 (8,23) lebih besar dari ttabel (2,03), sehingga hipotesis alternatif (Ha) diterima. Selain itu, uji normalitas dan homogenitas menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dan kelompok sampel homogen, memperkuat validitas temuan ini. Penelitian ini membuktikan bahwa Model Pembelajaran Show Not Tell memiliki dampak positif dan signifikan dalam meningkatkan kemampuan menulis teks narasi siswa kelas X SMK Negeri 1 Siborongborong Tahun Pelajaran 2024/2025.