Satria, Andam
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Eksperimen Dampak Thermal Pengereman Pada Sistem Rem Cakram Satria, Andam; Afnison, Wanda; Waskito, Waskito; Yanti Sari, Delima
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan suhu terhadap piringan cakram dengan tipe solid, ventilated, dan wave untuk sepeda motor matic. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan menentukan batasan waktu putar selama 5 menit dan tekanan pada tuas rem sebesar 40 psi. Bagaimana suhu pada piringan cakram meningkat seketika saat diberi tekanan dari kampas secara terus menerus. Peningkatan suhu yang terlalu tinggi ini lah yang bisa mengakibatkan kurangnya performa pengereman, ketika piringan cakram menjadi terlalu panas menyebabkan daya cengkram antara piringan cakram dengan kampas rem tidak bekerja dengan baik dan penurunan sistem kinerja rem. Peningkatan suhu yang berlebihan pada piringan cakram dapat menyebabkan penurunan daya cengkram antara piringan cakram dan kampas rem, yang berpotensi menyebabkan pengereman yang kurang efektif dan berbahaya, terutama pada situasi darurat atau pengereman mendadak. Oleh karena itu, pemilihan piringan cakram yang tepat sangat penting untuk menjaga kestabilan performa pengereman dan mengurangi risiko terjadinya kegagalan sistem rem.