Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

OPTIMALISASI PELATIHAN E-COMMERCE PADA MATA KULIAH MANAJEMEN UNTUK MENDUKUNG KOMPETENSI MAHASISWA PRODI AGRIBISNIS: PKM Harianja; Jasri; Elgamar; Nofri Wandi Al-Hafiz; Febri Haswan; Helpi Nopriandi; Erlinda; Aprizal; Sri Chairani; M. Yusfahmi
BHAKTI NAGORI (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol. 4 No. 2 (2024): BHAKTI NAGORI (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Desember 2024
Publisher : LPPM UNIKS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36378/bhakti_nagori.v4i2.3946

Abstract

Teknologi telah menjadi pendorong utama perubahan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam bidang perdagangan elektronik (e-commerce). E-commerce, yang mencakup proses pembelian dan penjualan barang atau jasa secara elektronik melalui internet, telah memberikan dampak signifikan terhadap cara bisnis dilakukan di seluruh dunia. Kemajuan teknologi memungkinkan e-commerce untuk terus bertransformasi, menawarkan pengalaman belanja yang lebih nyaman, aman, dan personal, sekaligus memberikan akses ke pasar global. Teknologi digital yang diterapkan dalam e-commerce juga mendorong efisiensi operasional, inovasi berkelanjutan, dan peningkatan pengalaman pelanggan. Melihat pentingnya peran teknologi dalam e-commerce, kegiatan praktikum bertema "Pelatihan E-commerce" pada mata kuliah Informasi Manajemen Program Studi Agribisnis dirancang untuk memberikan pemahaman dan keterampilan praktis kepada peserta. Pelatihan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan kemampuan dalam memanfaatkan teknologi digital untuk mendukung pengembangan bisnis agribisnis secara inovatif dan efisie[1]n. Program ini diharapkan dapat mendorong mahasiswa untuk memahami peluang dan tantangan e-commerce, sehingga mereka mampu beradaptasi dan berkontribusi secara optimal dalam ekonomi digital