Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pengawasan dan Supervisi Pendidikan dalam Meningkatkan Efektivitas Pembelajaran di SMA Negeri 1 Cigugur Nurahmayanti, Annisa; Amalia, Barizah; Mahbubilah; Hidayat, Irpan Taupik
Cendekia Inovatif Dan Berbudaya Vol. 2 No. 3 (2025): Cendekia Inovatif Dan Berbudaya : Jurnal Ilmu Sosial Dan Humaniora
Publisher : CV Global Research Publication

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59996/cendib.v2i3.680

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengawasan dan supervisi pendidikan dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran di SMA Negeri 1 Cigugur. Dengan menggunakan metode wawancara mendalam, observasi, dan analisis dokumen, penelitian ini menemukan bahwa pengawasan berbasis hasil pembelajaran, pendekatan kolaboratif, dan pemantauan terstruktur berperan penting dalam meningkatkan profesionalisme guru serta kualitas pembelajaran. Supervisi pendidikan yang terarah berkontribusi pada pengembangan kompetensi guru, pengelolaan kelas yang lebih efektif, dan penerapan metode pembelajaran inovatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pengawasan dan supervisi yang diterapkan telah menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif, meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi, serta mempersiapkan mereka menghadapi dunia kerja.