Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL CRANKSHAFT

Pengaruh Proses Post Weld Heat Treatment pada Hasil Pengelasan Baja S355J2 terhadap Kekuatan Tarik dan Struktur Mikro Shaleh, Mansyur Abdul; Bahiy, Oktavian Khayyan; Alfin, Muhammad; Remon, Aulia Irelin Sekar
JURNAL CRANKSHAFT Vol 8, No 1 (2025): Jurnal Crankshaft Vol.8 No.1 (2025)
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/cra.v8i1.14036

Abstract

Post weld heat treatment merupakan sebuah perlakuan panas pasca pengelasan yang bertujuan untuk mengubah sifat fisik atau mekanik logam. Dalam penelitian ini post weld heat treatment yang digunakan berupa stress relief annealing pada 2 baja S355J2 yang salah satunya tidak mengalami PWHT dan mengalami PWHT serta proses pengelasan dilakukan dengan metode GMAW. Proses stress relief annealing ini dilakukan dengan temperatur 635ÂșC dengan holding time selama 1 jam dan diikuti dengan pendinginan lambat di dalam tungku. Kekuatan tarik yang dimiliki pada baja yang tidak mengalami stress relief annealing sebesar 530 MPa dan 431,3 MPa pada baja yang mengalami stress relief annealing. Terdapat perubahan bentuk pada struktur mikro material yang mengalami post weld heat treatment, dimana pada baja yang tidak mengalami stress relief annealing memiliki batas butir yang nampak lebih tegas menjadi lebih meregang pada tiap butirnya. Selain itu juga fasa pearlite yang terkandung pada material yang mengalami stress relief annealing lebih sedikit dan didominasi oleh fasa ferrite.