Surath, Lintang Hilmi Mumtaz
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN DESIGN USER INTERFACE ( UI ) APLIKASI WISHLIST BERBASIS METODE DESIGN THINKING DENGAN SYSTEM USABILITY SCALE Surath, Lintang Hilmi Mumtaz; Putra, I Nyoman Tri Anindia; Suratmin, Suratmin
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 13, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v13i2.6433

Abstract

Teknologi informasi menjadi konsumsi publik di berbagai bidang dan lapisan masyarakat seperti dalam dunia kesehatan, pemerintahan, sosial, keagamaan, dan pendidikan [14]. Aplikasi daftar keinginan (wishlist) merupakan alat bantu bagi pengguna dalam mencatat dan mengelola barang atau pengalaman yang ingin mereka miliki di masa depan. Namun, banyak aplikasi wishlist yang tersedia saat ini belum menyediakan fitur pengelompokan serta pengingat otomatis, sehingga pengguna sering kesulitan dalam mengorganisir dan mengingat kembali keinginan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk merancang desain antarmuka pengguna (User Interface/UI) aplikasi wishlist dengan fitur pengelompokan dan pengingat otomatis yang lebih intuitif dan efisien. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode design thinking. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan UI yang tidak hanya memudahkan pengguna dalam mengelompokkan daftar keinginan berdasarkan kategori tertentu tetapi juga memungkinkan sistem untuk memberikan pengingat otomatis sesuai dengan prioritas yang telah ditetapkan. Evaluasi desain dilakukan dengan metode system usability scale (SUS) untuk memastikan bahwa antarmuka yang dirancang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Dengan adanya fitur pengelompokan dan pengingat otomatis, diharapkan aplikasi ini dapat meningkatkan pengalaman pengguna dalam mengelola daftar keinginan mereka dengan lebih efektif.