Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal IMPACT: Implementation and Action

Pengembangan Sistem Informasi Database Klub Menjadi Sebuah Website Terpadu Guna Menunjang Tata Kelola Pengadministrasian Aset, Atlet, Pelatih dan Manajemen Klub pada Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kota Banjarmasin Nuryadin, Muhammad Teguh; Riswan Yunida; Raden Kelik Hardinto
Jurnal IMPACT: Implementation and Action Vol. 6 No. 2 (2024): Jurnal Impact
Publisher : Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/impact.v6i2.14447

Abstract

Dari pendekatan dan pendalaman tim pengabdian Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Banjarmasin menemukan salah satu permasalahan yang dihadapi oleh PERBASI Kota Banjarmasin saat ini adalah belum tersedianya database Aset, Atlet, Pelatih dan Manajemen Klub yang terintegrasi dalam satu sistem atau aplikasi, database klub saat ini masih berupa dokumen hardcopy yang sudah lama tidak di perbaharui (update). Mengingat sangat pentingnya database Aset, Atlet, Pelatih dan Manajemen Klub tersebut yang juga menimbulkan permasalahan yang sering terjadi tidak jarang masing-masing klub saling klaim mengenai Atlet yang sama pada saaat event atau kejuaraan akan dilaksanakan, sehingga menimbulkan permasalahan dan perdebatan saat pertemuan teknis (Teknikal Meeting) Kejuaraan tersebut Dari permasalahan tersebut diatas tim pengabdian Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Banjarmasin berinisiatif untuk melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai salah satu penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi bekerja sama dengan mitra pengabdian yaitu PERBASI Kota Banjaramsin untuk membuat sistem Informasi Database Aset, Atlet, Pelatih dan Manajemen Klub yang terintegrasi dalam satu sistem atau aplikasi sehingga dapat mengatasi permasalahan yang kerap terjadi di lingkungan PERBASI Kota Banjarmasin. Database tersebut juga diharapkan memudahkan tata kelola pengadministrasian yang ideal bagi pengurus PERBASI Kota Banjarmasin sehingga jika terjadi Perpindahan dan pertukaran Atlet dan Pelatih dapat langsung terintegrasi dan diperbaharui dengan mudah pada sistem database tersebut