Perilaku bullying di sekolah dasar merupakan permasalahan yang serius yang menyebabkan dampak negatif di lingkungan sekolah. Siswa belum begitu paham tentang perilaku bullying Tujuan dilaksanakan edukasi bullying ini agar dapat memberikan pemahaman yang luas kepada siswa tentang perilaku bullying, dampak perbuatan bullying dan mencegah terjadinya pembullyan di Sekolah. Tahap edukasi ini yaitu tahap persiapan, tahap pengenalan, tahap partisipan, tahap diskusi, tahap penutup dan evaluasi. Untuk mengukur pemahaman siswa digunakan soal pretest dan posttest. Hasil yang didapatkan menunjukan pemahaman siswa tentang perilaku bullying meningkat hal ini dibuktikan dengan hasil nilai post – test per Responden yang mendapatan rata – rata skor post –test 85,30 dengan kriteria “Sangat Baik” dan terbukti bahwa 100% siswa sudah paham tentang bullying.