This Author published in this journals
All Journal Tedc
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN KEPUASAN KERJA DAN KINERJA KARYAWAN DI BAGIAN PENDAFTARAN RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH BANDUNG KIWARI Neni Rohaeni; Rizqy Dimas Monica; Gina Siti Rachmawati; Intan Pujilestari
Jurnal TEDC Vol 18 No 1 (2024): JURNAL TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70428/tedc.v18i1.781

Abstract

Hasil observasi di bagian pendaftaran RSUD Bandung Kiwari, terdapat petugas merangkap pekerjaan di luar tugas pendaftaran, dan karyawan pada shift siang tidak cukup melakukan tugas pendaftaran ketika volume pekerjaan banyak kondisi tersebut menyebabkan masalah ketidakpuasan kerja yang berefek kepada kinerja karyawan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Kepuasan Kerja dengan Kinerja Karyawan Pendaftaran di Bagian Pendaftaran Rawat Jalan RSUD Bandung Kiwari. Metode penelitian yang digunakan adalah metode mixed methods dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, kuesioner, studi kepustakaan. Teknik pengolahan data yaitu editing, coding, prosessing, cleaning. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 19 orang responden petugas rekam medis di bagian pendaftaran rawat jalan. Data dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan analisis chi square. Proses perhitungan menggunakan program IBM SPSS Statistics 29. Hasil penelitian berdasarkan uji chi square menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kepuasan kerja dengan kinerja karyawan pendaftaran rawat jalan. Berdasarkan hasil uji chi square di peroleh nilai p=0,000 (p value <0,05). Ini termasuk hubungan yang memadai dengan arah positif yang bahwasanya semakin banyak kebahagiaan kerja, semakin tinggi kinerjanya. Penulis menyarankan pihak Rumah Sakit bisa mempertahankan kepuasan kerja serta kinerja petugas rekam medis, melengkapi sarana dan prasarana seperti menambahkan loket dan petugas pendaftaran rawat jalan pada shift pagi. Kata kunci : Kepuasan Kerja, Kinerja, Petugas Rekam Medis