Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Keterampilan Author dan Reviewer Dalam Publikasi Karya Ilmiah Melalui Pelatihan Implementasi Open Journal System (OJS) 3 Kurnia, Hibarkah; Sulaeman, Asep Arwan; Setiawan, Indra; Nuryono, Arif; Herindiyati , Herindiyati
Lentera Pengabdian Vol. 1 No. 04 (2023): Oktober 2023
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/lp.v1i04.230

Abstract

Publikasi merupakan suatu kewajiban bagi seluruh insan akademisi. Melalui publikasi, suatu karya, produk ataupun jasa yang dihasilkan lewat penelitian dapat dikenal oleh masyarakat. Namun, untuk melakukan publikasi tidaklah mudah, karena banyak parameter atau sistem pada jurnal tersebut untuk menyusun karya ilmiah. Salah satunya penggunaan Open Journal System (OJS) 3 yang harus digunakan oleh author dan reviewer pada saat publikasi karya ilmiah. Keterbatasan dalam pengetahuan implementasi OJS 3 dalam mendukung publikasi akan menyulitkan untuk menerbitkan artikel di jurnal bereputasi. Makalah ini disusun untuk mengungkapkan tantangan pengembangan publikasi ilmiah melalui workshop OJS 3 sebagai pendukungnya. Oleh karena itu, Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan author dan reviewer dalam publikasi karya ilmiah, sehingga tahapan pada OJS 3 dapat diselesaikan dengan baik. Kebaruan makalah ini adalah mengintegrasikan pelatihan OJS 3 pendukung publikasi dalam satu workshop. Kegiatan ini dilakukan melalui pelatihan/workshop secara hybrid. Peserta terbagi menjadi dua bagian yaitu daring secara Zoom dan luring di Ruang Seminar. Sasaran kegiatan ini khususnya adalah seluruh mahasiswa, dosen Fakultas Teknik Universitas Borobudur dan umumnya untuk universitas lainnya. Hasil Pengabdian kepada Masyarakat ini memberikan manfaat kepada seluruh sivitas Fakultas Teknik dalam menyusun karya ilmiah. Peserta telah mampu mengoperasikan OJS 3 melalui pendaftaran artikel (mulai, upload submission, enter metadata, confirmation dan next step). Sementara untuk reviewer sudah mampu melaksanakan OJS 3 melalui tahapan (request for review, guidelines, download and review, completion). Selain itu, kegiatan ini juga memberikan strategi baru untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas publikasi para mahasiswa dan dosen Fakultas Teknik.