Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Evaluasi Sistem Penerimaan Dan Penyimpanan Obat Di Apotek X Purwokerto Ramaliih, Kusuma Digit; Devi Andiani Putri; Yunarti, Kresensia Stasiana; Sofiah, Siti Asadu; Wibowo, Edwar Randi
Jurnal Bina Cipta Husada Vol 21 No 2 (2025): Jurnal Bina Cipta Husada
Publisher : STIKes Bina Cipta Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi sistem penerimaan dan penyimpanan obat di Apotek X Purwokerto sesuai dengan standar pelayanan kefarmasian di apotek, dengan latar belakang pentingnya pengelolaan obat yang baik untuk menjamin kualitas terapi bagi pasien. Metode yang digunakan adalah observasional deskriptif melalui checklist, wawancara mendalam, dan dokumentasi selama tiga bulan dari Januari, Maret dan April 2025. Hasil menunjukkan bahwa sistem penerimaan obat mencapai kesesuaian 87,5% dan sistem penyimpanan obat 94,44%, keduanya dalam kategori "Sangat Baik". Proses penerimaan meliputi pencocokan nama, jumlah, jenis sediaan, serta pengecekan expired date dan nomor batch, Sedangkan dalam hal penyimpanan mengikuti prosedur pengaturan suhu dan sistem distribusi FIFO serta FEFO. Kesimpulannya, Apotek X Purwokerto telah memenuhi standar pelayanan kefarmasian yang ditetapkan, meskipun terdapat beberapa aspek yang perlu perbaikan. Rekomendasi meliputi evaluasi berkelanjutan dan peningkatan pelatihan staf serta penggunaan teknologi informasi dalam pengelolaan inventaris.