Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN SONGA ADVENTURE DALAM MEMBANGUN BRAND EQUITY Fawwaz; Eko Pamuji
The Commercium Vol. 9 No. 3 (2025): The Commercium - Juli 2025
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/tc.v9i3.69808

Abstract

Industri pariwisata berkontribusi besar terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia, termasuk wisata arung jeram di Sungai Pekalen, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Meningkatnya popularitas arung jeram mendorong pentingnya strategi komunikasi pemasaran agar perusahaan mampu bersaing dengan kompetitor. Penelitian ini bertujuan mengetahui strategi komunikasi pemasaran Songa Adventure dalam membangun brand equity. Metode yang digunakan deskriptif kualitatif dengan studi kasus, data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan Songa Adventure menerapkan sepuluh strategi komunikasi pemasaran yang mengimplementasikan delapan elemen Integrated Marketing Communication (IMC). Terdapat tiga elemen paling efektif, yaitu sales promotion, event and experience, serta online and social media marketing.  Dan satu elemen yang kurang optimal, yaitu public relation and publicity. Strategi ini membentuk persepsi positif konsumen dan memperkuat posisi Songa Adventure sebagai penyedia arung jeram unggulan di wilayah tersebut.
Eco-Farm Tourism Luwak Coffee sebagai Destinasi Special Interest Tourism dengan Pendekatan Sense of Place Fawwaz; Novi Sunu Sri Giriwati
Jurnal Mahasiswa Departemen Arsitektur Vol. 13 No. 2 (2025): Jurnal Mahasiswa Arsitektur UB
Publisher : Departemen Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Eco-Farm Tourism Luwak Coffee dirancang sebagai destinasi special interest tourism yang menawarkan pengalaman wisata edukatif, rekreatif, dan berkelanjutan di Kota Batu, Jawa Timur. Peningkatan minat wisatawan terhadap agrowisata serta keunikan kopi luwak sebagai warisan budaya indonesia menjadi latar belakang utama dalam hal perancangan ini. Kawasan wisata ini tidak hanya memperkenalkan proses kopi luwak secara umum tetapi juga mengintegrasikan edukasi lingkungan, pemberdayaan komunitas dan masyarakat lokal, serta konservasi alam melalui pendekatan Sense of Place dan konsep Ecotourism. Metode desain yang digunakan dalam perancangan ini yaitu intuisionisme dengan eksplorasi tapak melalui induksi intuitif dan penerjemahan bahasa puitik menjadi paragraf deskriptif sehingga menghasilkan tema “ Breathing in the Essence of Luwak Coffee “. Tema ini kemudian diwujudkan dalam alur pengalaman pengunjung sehingga menampilkan zonasi ruang yang menghubungkan pengunjung dengan alam, mulai dari area edukasi, konservasi luwak, hingga area komersial seperti kafe dan toko oleh-oleh. Desain memanfaatkan material lokal dan strategi ramah lingkungan untuk meminimalkan kerusakan alam. Hasil perancangan mengintegrasikan intuisionisme, Sense of Place, dan Ecotourism sehingga menghasilkan narasi spasial yang mengajak wisatawan menjelajah dengan kesadaran terhadap alam, aroma kopi, dan budaya lokal. Desain ini diharapkan memperkuat identitas lokal serta memberdayakan masyarakat Batu.
Pelatihan dan Implementasi Aplikasi P.O.S sebagai media pemasaran pada UMKM Toko Fruity Happy fawwaz
ABDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 8 (2024): Agustus 2024
Publisher : PT. ZIVANA CENDEKIAWAN BANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toko Fruity Happy, sebagai Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menghadapi tantangan dalam mengelola proses penjualan dan memperkuat strategi pemasaran. Untuk meningkatkan efisiensi operasional dan daya saing, dilakukan pelatihan dan implementasi aplikasi P.O.S (Point of Sale) sebagai media pemasaran Pemilihan aplikasi P.O.S dilakukan dengan cermat, dengan mempertimbangkan kebutuhan spesifik Happy Fruity Store. Aplikasi tersebut disesuaikan dengan fitur-fitur yang mendukung jenis produk dan strategi pemasaran yang digunakan oleh UMKM tersebut. Efek positif terlihat pada peningkatan efisiensi operasional Toko Fruity Happy setelah penerapan P.O.S. Pelanggan merasakan pengalaman transaksi yang lebih lancar, dan UMKM dapat memanfaatkan data yang dihasilkan oleh aplikasi P.O.S untuk merancang strategi pemasaran yang lebih efektif. Dukungan dan pemeliharaan sistem terus berlanjut, dengan pelatihan lanjutan dan evaluasi berkala untuk memastikan karyawan tetap terampil dan aplikasi POS tetap relevan dengan perkembangan bisnis. Penelitian ini menyoroti peran positif pelatihan dan implementasi aplikasi P.O.S sebagai alat media pemasaran bagi UMKM seperti Toko Buah Happy. Langkah-langkah ini dapat berfungsi sebagai panduan bagi UMKM serupa yang ingin memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kinerja operasional dan daya saing mereka di pasar yang selalu berubah di kota Tembilahan.