Norkhalisa, Norkhalisa
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN DIGITAL PARENTING DENGAN PERKEMBANGAN BAHASA DAN SOSIAL ANAK PRASEKOLAH DI PAUD TERPADU AISYIYAH 43 AL IHSAN Norkhalisa, Norkhalisa; Noorhasanah, Evy; Syafwani, M.; Anggeriyane, Esme
Jurnal Ilmu Kesehatan Insan Sehat Vol. 13 No. 1 (2025): Jurnal Ilmu Kesehatan Insan Sehat
Publisher : STIKES Intan Martapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54004/jikis.v13i1.320

Abstract

Pendahuluan: Anak prasekolah berusia antara tiga sampai enam tahun atau dikenal dengan masa periode emas. Kecanduan perangkat elektronik pada usia prasekolah dapat menyebabkan keterlambatan perkembangan dan masalah komunikasi pribadi dan sosial. Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan digital parenting dengan perkembangan bahasa dan sosial anak presekolah di PAUD Terpadu Aisyiyah 43 Al Ihsan. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik yang menghubungkan variabel digital parenting dengan variabel perkembangan bahasa dan sosial anak prasekolah dengan menggunakan desain penelitian cross-sectional. Instrumen penelitian adalah kuesioner dan DDST II. Analisis data menggunakan uji spearman-rank. Sampel penelitian ini adalah murid kelas A beserta orang tuanya yang berjumlah 44 sampel, dengan teknik sampling total sampling. Hasil: Penelitian ini menunjukkan nilai p = 0,001 < a (0,05) dan r = -0,499 dengan makna adanya hubungan yang cukup antara digital parenting dengan perkembangan bahasa anak prasekolah, dan nilai p = 0,000 < a (0,05) dan r = -0,671 dengan makna adanya hubungan yang kuat antara digital parenting dengan perkembangan sosial anak prasekolah di PAUD Terpadu Aisyiyah 43 Al Ihsan. Kesimpulan: Digital parenting berhubungan dengan perkembangan bahasa dan sosial pada anak. Saran: Orang tua bisa menerapkan digital parenting yang baik agar perkembangan bahasa dan sosial anak berkembang sesuai dengan umurnya.