Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Gambaran Perilaku Pencegahan Astenopia Akibat Penggunaan Laptop dan Smartphone Pada Mahasiswa Angkatan 2020 Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi Muhammad Fazriel Ramdhan Hidayat; Saskia Nassa Mokoginta; Irwandi M. Zen
Junior Medical Journal Vol. 3 No. 3 (2025): Maret 2025
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas YARSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33476/jmj.v3i3.4386

Abstract

Latar Belakang: Penggunaan laptop dan smartphone telah umum di kalangan mahasiswa, bukan hanya sebagai alat komunikasi, tetapi juga sebagai penunjang pembelajaran. Kelebihan keduanya adalah kemudahan penggunaan dan portabilitas, memungkinkan digunakan di mana saja. Namun, penggunaan berlebihan dapat menyebabkan kelelahan mata karena terlalu lama terpapar pada layar perangkat tersebut. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui gambaran perilaku pencegahan astenopia akibat penggunaan laptop dan smartphone pada Mahasiswa Angkatan 2020 Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi. Metode: Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan rancangan penelitian cross sectional. Teknik pengambilan sampel random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 137 orang mahasiswa yang sesuai kriteria inklusi. Pengumpulan data melalui kuesioner yang telah diuji validitas data. Analisis data dengan univariat. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa memiliki tindakan yang sedang dalam pencegahan kelelahan mata akibat penggunaan smartphone (68,6%) dan memiliki tindakan baik mengenai pencegahan kelelahan mata akibat penggunaan laptop 69,3%). Kesimpulan: Tindakan mengenai pencegahan kelelahan mata akibat penggunaan laptop dominan baik, sedangkan tindakan mengenai pencegahan kelelahan mata akibat penggunaan smartphone dominan kategori sedang. Background: Laptops and smartphones are widely used by students for communication and as learning tools due to their convenience and portability. However, excessive use can lead to eyestrain, causing discomfort and fatigue due to prolonged screen exposure. The aim of To determine the description of asthenopia prevention behavior due to the use of laptops and smartphones in 2020 Yarsi University Faculty of Medicine Students. Method: The research method used was descriptive with a cross sectional research design. Random sampling technique with a total sample of 137 students who fit the inclusion criteria. Data collection through questionnaires that have been tested for data validity. Data analysis with univariate. Research result: The results showed that most students had moderate action in preventing eye fatigue due to smartphone use (68.6%) and had good action regarding the prevention of eye fatigue due to laptop use 69.3%).. Conclusion: Actions regarding the prevention of eyestrain due to the use of laptops are predominantly good, while actions regarding the prevention of eyestrain due to the use of smartphones are dominant of moderate category.