Foreign Exchange (Forex) adalah transaksi perdagangan nilai tukar mata uang asing di pasar uang internasional yang kini dilakukan secara online atau disebut era forex online. Dalam melakukan transaksi pasar forex, para pelaku perdagangan perlu untuk memprediksi harga forex di masa yang akan datang untuk memperoleh keuntungan yang besar. Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan model fungsi transfer multivariat pada nilai pertukaran mata uang EUR terhadap USD; Mendapatkan hasil peramalan kurs EUR/USD pada pasar forex online dengan menggunakan fungsi transfer multivariat. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian studi kasus dengan menggunakan teknik peramalan model fungsi transfer multivariat. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari software MetaTrader 5 pada kurs EUR/USD dalam time frame harian/daily dari Maret sampai Agustus 2021. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model fungsi transfer multivariat untuk kurs EUR/USD dilihat bahwa harga close di waktu yang akan datang tidak dipengaruhi oleh input high namun dipengaruhi oleh harga close lima periode sebelumnya (t-1, t-2, ........, t-5), input open enam periode sebelumnya (t-1, t-2, ........, t-6) dan juga input low enam periode sebelumnya (t-1, t-2, ........, t-6). Hasil peramalan kurs EUR/USD pada pasar forex online untuk 5 periode berikutnya secara berturut-turut adalah 1.179277, 1.181538, 1.184778, 1.18737 dan 1.187817. Nilai RMSE dari hasil peramalan sebesar 0,000612, hal ini menunjukkan bahwa tingkat akurasi perkiraan dari model fungsi transfer multivariat baik. AbstractForeign Exchange (Forex) is a trading transaction of foreign currency exchange rates in the international money market which is now carried out online or is called the online forex era. In conducting forex market transactions, traders need to predict future forex prices in order to earn large profits. The purpose of this study is to obtain a multivariate transfer function model on the exchange rate of EUR against USD; Get the results of forecasting the EUR/USD rate on the online forex market using the multivariate transfer function. The type of research used is case study research using multivariate transfer function model forecasting techniques. The data used in this study is secondary data obtained from the MetaTrader 5 software on the EUR/USD exchange rate in the daily/daily time frame from March to August 2021. The results show that the multivariate transfer function model for the EUR/USD rate shows that the price close in the future is not influenced by input high but is influenced by the close price of the previous five periods (t-1, t-2, ...... .., t-5), the input open of the previous six periods (t-1, t-2, ........, t-6) and also the input low of the previous six periods (t-1, t-2 , ........, t-6). The result of forecasting the EUR/USD rate on the online forex market for the next 5 periods in a row is 1.179277, 1.181538, 1.184778, 1.18737 and 1.187817. The RMSE value of the forecasting results is 0.000612, this indicates that the level of accuracy of the estimates of the multivariate transfer function model is good.