Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Kepribadian, Kecerdasan Emosional Dan Komunikasi Terhadap Kinerja Karyawan Di Unit Bumi Kepanduan Sentul Bogor Fikri, Jihad; Yuningsih, Erni; Pramestidewi, Chandra Ayu
IKRAITH-EKONOMIKA Vol. 8 No. 2 (2025): IKRAITH-EKONOMIKA Vol 8 No 2 Juli 2025
Publisher : Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kepribadian, kecerdasan emosional, dan komunikasi terhadap kinerja karyawan, baik secara simultan maupun parsial, pada Unit Bumi Kepanduan Sentul Bogor. Permasalahan dalam penelitian ini dilatarbelakangi oleh menurunnya kinerja karyawan serta tidak tercapainya target kunjungan wisatawan secara konsisten. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi linear berganda. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada 42 responden yang merupakan karyawan Unit Bumi Kepanduan Sentul. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kepribadian, kecerdasan emosional, dan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara parsial, masing-masing variabel juga menunjukkan pengaruh yang signifikan. Temuan ini mengindikasikan bahwa pengembangan kepribadian yang positif, peningkatan kecerdasan emosional, dan komunikasi yang efektif dapat meningkatkan kinerja karyawan. Penelitian ini memberikan implikasi penting bagi manajemen sumber daya manusia dalam upaya menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan harmonis.
PENGUATAN UMKM BERBASIS DIGITAL DAN KEARIFAN LOKAL DESA KANEKES LEUWIDAMAR LEBAK BANTEN Silaningsih, Endang; Gemina, Dwi; Budi Setiawan, Ade; Susdiyanti, Tun; Wawi, Wawi; Muhsin, M. Zainil; Haikal Fikri, Andika; Damar Sandi, Rafly; Fikri, Jihad; Jaya, M. Prima
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 1 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v7i1.%p

Abstract

Penguatan dan pendampingan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Kanekes Baduy memiliki nilai signifikan dalam menjaga warisan budaya dan meningkatkan ekonomi lokal. Penguatan UMKM diarahkan untuk mengembangkan aspek produksi, manajemen, dan pemasaran dengan mempertimbangkan nilai-nilai budaya lokal. Sementara itu, pendampingan dengan membuatkan logo usaha serta pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB). Pelaksanaan kegiatan pendampingan ini meliputi wawancara dan berdiskusi langsung dengan UMKM perihal masalah-masalah yang dihadapi dan cara penyelesaiannya. Dengan demikian, upaya penguatan dan pendampingan UMKM di Desa Kanekes Baduy menghasilkan dampak positif dalam mencapai kesejahteraan lokal dan pelestarian tradisi.