Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGOLAHAN IKAN NILA MENJADI PRODUK NUGGET SEBAGAI PELUANG USAHA BERBASIS EKONOMI KREATIF DI DESA SUMBERSARI KABUPATEN WONOSOBO Ernita Harani, Niza; Aftika Rahma, Marda; Zulfa Hasanah, Syifa; Rahma Yanuarsih, Ninda; Laila Fitriana, Akhida; Mughni Ramadhani Azmy, Abdul; Apriliyani HI, Hilda; Nasiha, Durrotun; Pratama, Ikhsan; Suryo Nugroho, Arifin
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 7 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i7.2762-2770

Abstract

Pembuatan olahan pangan ikan nila menjadi nugget merupakan inovasi dalam diversifikasi produk perikanan yang dapat meningkatkan nilai tambah dan membuka peluang usaha berbasis ekonomi kreatif. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat dalam mengolah ikan nila meliputi cara pemilihan bahan baku, teknik pengolahan, dan strategi pemasaran. Evaluasi yang dilakukan melalui pretes dan postes untuk mengukur efektivitas pelatihan, yang menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta yang mengindikasikan bahwa metode pelatihan berbasis praktik dapat meningkatkan keterampilan peserta dalam mengolah ikan nila menjadi produk yang bernilai ekonomi lebih tinggi. Nugget ikan nila diperkenalkan kepada masyarakat dengan penyajian langsung dan mendapat respon positif dari masyarakat, terutama mengenai rasa, tekstur, dan daya tarik visual sehingga dapat menjadi peluang usaha potensial bagi masyarakat Desa Sumbersari. Dengan inovasi kemasan, pemasaran, serta pendampingan usaha, nugget ikan nila dapat menjadi produk unggulan yang meningkatkan ekonomi kreatif melalui perikanan lokal.
EDUKASI DAN PRAKTIK PENANAMAN TANAMAN OBAT DI SD NEGERI SUMBERSARI SEBAGAI LANGKAH AWAL MEMBANGUN GENERASI SADAR KESEHATAN DAN LINGKUNGAN Ernita Harani, Niza; Aftika Rahma, Marda; Mukhlis, Muhammad; Mughni Ramadhani Azmy, Abdul; Noval Alviko, Deva; Ade Pamungkas, Yanuar; Galan Studyanto, Allez; Rahma Yanuarsih, Ninda; Pratama, Ikhsan; Suryo Nugroho, Arifin
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 5 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i5.1746-1752

Abstract

Kegiatan edukasi dan praktik penanaman tanaman obat di SD Negeri Sumbersari dilakukan untuk meningkatkan pemahaman siswa akan pentingnya tanaman obat sebagai sumber daya hayati yang bermanfaat bagi kesehatan dan lingkungan. Program ini dilaksanakan melalui dua tahap, yaitu pemberian edukasi secara langsung kepada siswa-siswi dengan bantuan media presentasi PowerPoint, poster, video animasi menarik kemudian pemberian edukasi dengan praktik langsung menanam tanaman obat di lahan sekolah. Edukasi ini memperkenalkan berbagai jenis tanaman obat serta manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa siswa mampu memahami materi edukasi dengan baik dan menunjukkan antusiasme tinggi dalam praktik menanam tanaman obat. Program ini dapat menanamkan nilai-nilai tanggung jawab, kepedulian kepada lingkungan, dan keterampilan bercocok tanam kepada siswa, edukasi berbasis lingkungan ini efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa serta berkontribusi pada pelestarian kekayaan hayati lokal.