Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISIS ASET LANCAR DAN TIDAK LACAR PADA PT MAHKOTA GROUP Tbk Rifkawati, Rifkawati; Pasaribu, Deby Siska Oktavia; Theodora, Eka
Jurnal Mahkota Bisnis (Makbis) Vol 4 No 1 (2025): Jurnal Mahkota Bisnis (Makbis)
Publisher : MTU PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59929/mm.v4i1.80

Abstract

Analysis of current and non-current assets at PT. Mahkota Group Tbk. Based on the results of the research and discussion that have been presented previously, it can be concluded from the research regarding the analysis of current assets and non-current assets of PT. Mahkota Group Tbk. Current Assets Assets are the amount of money stated on the economic resources owned by the company, whether in the form of money, goods and rights guaranteed by law or certain parties arising from transactions or events in the past. How the company can be input on how the results of the analysis of current assets and non-current assets at PT. Mahkota Group Tbk. For the author, it can add knowledge and insight about matters related to the analysis of current assets and non-current assets. For further researchers, it can be a source of reference and contribution in terms of the analysis of current assets and non-current assets.
Hubungan Pengetahuan Ibu, Pekerjaan dan Dukungan Keluarga dalam Pemberian ASI Eksklusif Pada Bayi Umur 6-12 Bulan di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Sebakung Jaya Rifkawati, Rifkawati; Astutik, Widya
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.18974

Abstract

Di wilayah kerja UPT Puskesmas Sebakung Jaya, cakupan pemberian ASI eksklusif masih tergolong rendah, yakni hanya sebesar 48%. Faktor-faktor yang berkontribusi terhadap rendahnya cakupan ini antara lain tingkat pengetahuan ibu, status pekerjaan, dan dukungan keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan ibu, pekerjaan, serta dukungan keluarga terhadap praktik pemberian ASI eksklusif pada bayi usia 6–12 bulan. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional. Populasi penelitian mencakup seluruh ibu yang memiliki bayi berusia 6–12 bulan di wilayah kerja Puskesmas Sebakung Jaya, Kabupaten Penajam Paser Utara, sebanyak 65 orang. Sampel terdiri dari 56 responden yang dipilih melalui teknik consecutive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner, dan analisis data dilakukan dengan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden tidak memberikan ASI eksklusif (67,9%), memiliki tingkat pengetahuan rendah (44,6%), sebagian besar tidak bekerja (60,7%), dan tidak memperoleh dukungan keluarga (55,4%). Hasil uji statistik menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu (p = 0,000), status pekerjaan (p = 0,000), serta dukungan keluarga (p = 0,000) dengan praktik pemberian ASI eksklusif. Kesimpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pengetahuan ibu, status pekerjaan, dan dukungan keluarga dengan pemberian ASI eksklusif pada bayi usia 6–12 bulan di wilayah kerja UPT Puskesmas Sebakung Jaya.