Ni Kadek Desy Bintang Maharani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Psikologi Sastra Tokoh Utama pada Cerpen Meong-Meong karya Made Sanggra Ni Kadek Desy Bintang Maharani; Ida Bagus Rai; Ida Ayu Sukma Wirani
Jurnal Pendidikan Bahasa Bali Undiksha Vol. 12 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbb.v12i2.100637

Abstract

Kasusastraan Bali merupakan bagian penting dari khazanah budaya Indonesia yang terbagi menjadi dua, yaitu kasusastraan Bali purwa dan Bali anyar. Salah satu bentuk karya sastra Bali anyar yang populer adalah cerpen, karena kemampuannya merefleksikan kehidupan manusia dari aspek sosial, budaya, hingga psikologis. Psikologi dan sastra memiliki kesamaan, yakni sama-sama membicarakan manusia sebagai makhluk individu dan makhluk sosial, sehingga pendekatan psikologi sastra menjadi relevan dalam menganalisis karya sastra. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tokoh utama dalam cerpen Meong-Meong karya Made Sanggra dengan menggunakan teori Sigmund Freud yang membagi struktur kepribadian menjadi tiga sistem, yaitu id, ego, dan superego. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi dokumentasi terhadap cerpen Meong-Meong. Data dianalisis melalui tahapan identifikasi, reduksi, deskripsi, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tokoh Da Niang lebih didominasi oleh aspek id, yang tampak dalam perilakunya yang emosional, impulsif, dan tidak rasional. Ego dan superego muncul secara terbatas dan tidak mampu menahan dorongan id karena pengaruh usia lanjut, kesepian, dan trauma masa lalu.