Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN THINK-PAIR-SHARE TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA SMP NEGERI 4 MAULIRU Loda, Merni Harabi; Nggaba, Mayun Erawati
JURNAL MathEdu (Mathematic Education Journal) Vol 8 No 3: JURNAL MathEdu (Mathematic Education Journal) November 2025
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/mathedu.v8i3.7457

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Think-Pair-Share (TPS) terhadap kemampuan pemahaman konsep dan kemandirian belajar siswa kelas VII SMP Negeri 4 Mauliru pada materi bentuk aljabar. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain quasi-experiment tipe pretest-posttest control group. Sampel terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen yang menggunakan model TPS dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman konsep siswa kelas eksperimen meningkat dari 40,48% sebelum perlakuan menjadi 73,66% setelah perlakuan,Sementara itu, kemandirian belajar siswa meningkat dari 68,01% menjadi 72,332%,. Hasil uji-t menunjukkan bahwa perbedaan antara kelas eksperimen dan kontrol signifikan dengan nilai signifikansi < 0,05. Temuan ini menunjukkan bahwa model pembelajaran TPS efektif dalam meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran, baik dalam hal pemahaman konsep maupun kemandirian belajar. Oleh karena itu, model TPS direkomendasikan sebagai alternatif pembelajaran aktif dalam pembelajaran matematika.
UPAYA PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA MONDU DIBIDANG PERIKANAN, PERTANIAN DAN PENDIDIKAN Rewa, Karolina A.; Riwu, Alpi Gaba Talu; Nada, Ferni Kahi; Atambaru, Damaris Bomba; Loda, Merni Harabi; Tamu, Nelson Umbu; Wai, Ambu Konga; Takang, Jento Katanga; Pihu, Maria Aurelia Bomba; Ranna, Cricentia Reksiana; Ama, Andreas Tamu; Kartini, Raden Ajen; Mentu, Restu Radinda G. Desembri; Tamar, Jeli Dembi
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 12 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Desember 2024
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/4nwd7612

Abstract

Desa Mondu memiliki potensi di bidang perikanan dan pertanian, akan tetapi masyarakat Desa Mondu kurang memiliki pengetahuan dan kesadaran menjaga kelestarian ekosistem laut dan cara pengolahan hasil laut, pengelolaan lahan yang kosong menjadi lahan yang produktif, selain itu masyarakat Desa Mondu juga kurang pemahaman mengenai pemanfaatan limbah-limbah pertanian, peternakan dan rumah tangga  untuk dijadikan pupuk organik padat Bokashi serta kurangnya pemahaman masyarakat mengenai pentingnya pendidikan bagi anak-anak. Sehingga untuk mengatasi permasalahan- permasalahan tersebut mahasiswa KKN Universitas Kristen Wira Wacana Sumba memberikan  solusi kepada masyarakat Desa Mondu melalui beberapa program utama yang telah dilakukan yaitu sosialisasi terkait ekosistem laut, budidaya bawang merah, pembuatan bakso ikan, pemanfaatan lahan kosong menjadi lahan yang produktif, pembuatan pupuk Bokashi, pembuatan stick labu, pembuatan stick papaya muda, serta Melakukan bimbingan belajar tingkat PAUD, SD dan pelatihan computer pada tingkat SMP. Dan Tingkat keberhasilan program utama sudah mencapai 80 persen.