Sahmar, Sri Wahsphina
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) terhadap Motivasi, Keaktifan dan Hasil Belajar IPS pada Siswa Sekolah Dasar Sahmar, Sri Wahsphina; Idawati, Idawati; Quraisy, Hidayah
Sang Pencerah: Jurnal Ilmiah Universitas Muhammadiyah Buton Vol. 9 No. 4 (2023): Sang Pencerah: Jurnal Ilmiah Universitas Muhammadiyah Buton
Publisher : Lembaga Jurnal dan Publikasi Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/pencerah.v9i4.4144

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh model pembelajaran teams games tournament (TGT) terhadap motivasi, keaktifan dan hasil belajar IPS siswa kelas V SD Negeri 133 Inpres Pari’risi Kabupaten Takalar. Penelitian ini memadukan teknik penelitian eksperimen dengan penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan desain nonequivalent control group design dengan desain quasi eksperimen. Sampel penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri 133 Inpres Pari'risi Kabupaten Takalar. Tes, observasi, dan angket merupakan metode yang digunakan untuk memperoleh data. Analisis statistik deskriptif dan inferensial adalah metode analisis data yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa pada kelas eksperimen memperoleh hasil pretest sebanyak 6 siswa kategori baik sekali. Sedangkan untuk kategorisasi posttest, 21 siswa kategori baik sekali. Mengenai nilai keaktifan siswa kelas eksperimen memperoleh hasil pretest sebanyak 18 siswa kategori cukup aktif. Sedangkan untuk kategorisasi posttest, 21 siswa kategori aktif. Hasil belajar siswa pada kelas eksperimen memperoleh hasil pretest sebanyak 8 siswa kategori sedang, 16 siswa kategori rendah, 6 siswa kategori sangat rendah. Sedangkan untuk kategorisasi posttest, 10 siswa kategori sangat tinggi, 17 siswa kategori tinggi dan 33 siswa kategori sedang.