Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pelatihan Desain Produk dan Pemasaran buat Kaligrafi Geometris Soni Fajar Surya Gumilang; R. Apip Miptahudin; Mega Fitri Yani
NJCOM: Community Service Journal Vol. 1 No. 2 (2025): July
Publisher : RAM PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.15803420

Abstract

Program pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh tim Universitas Telkom di Desa Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya, berhasil meningkatkan kapasitas pelaku UMKM kaligrafi geometris di sekitar kawasan wisata ziarah KH. Abdul Majid. Program ini berlangsung selama empat bulan dengan pendekatan pelatihan desain produk, strategi pemasaran digital, dan pemanfaatan media sosial. Melalui partisipasi aktif pengrajin kaligrafi, pelaku UMKM, dan pengelola wisata, terjadi peningkatan kualitas desain produk serta kemampuan pemasaran digital. Evaluasi menunjukkan peningkatan kepercayaan diri peserta dan kemampuan menyusun model bisnis sederhana. Dukungan dari BUMDes, pemerintah desa, dan komunitas seni menjadi faktor kunci keberhasilan program. Luaran program meliputi modul pelatihan, video dokumentasi, dan artikel ilmiah. Program ini memberikan kontribusi pada pengembangan ekonomi kreatif berbasis seni dan budaya lokal serta menjadi model replikasi untuk daerah lain.
Peningkatan Produksi Nila Merah Bioplox berbasis Kontrol Pemberian Pakan dan Vitamin Rd. Rohmat Saedudin; Muhammad Fathinuddin; Mega Fitri Yani
NJCOM: Community Service Journal Vol. 1 No. 2 (2025): July
Publisher : RAM PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.15804025

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas budidaya ikan nila merah berbasis sistem bioflok melalui kontrol pemberian pakan dan vitamin di Desa Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya. Permasalahan utama yang dihadapi masyarakat petani ikan, khususnya Kelompok Masyarakat Dawagung (KMD), adalah rendahnya pemahaman tentang manajemen nutrisi ikan serta keterbatasan teknologi dalam budidaya. Kegiatan ini dilaksanakan melalui beberapa tahap: survei dan persiapan, penyusunan modul pelatihan, pelatihan langsung, pendampingan teknis, serta monitoring dan evaluasi. Hasil pelaksanaan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pengetahuan petani, penerapan sistem kontrol pakan, kualitas air kolam, serta produktivitas ikan. Berat rata-rata ikan meningkat 18–22% dan angka kematian menurun sekitar 12%. Selain itu, keterlibatan aktif petani dan semangat keberlanjutan menjadi indikator keberhasilan penting. Program ini memberikan dampak langsung terhadap kesejahteraan petani dan ketahanan pangan lokal. Dengan demikian, pendekatan kontrol pakan dan vitamin dalam budidaya bioflok terbukti sebagai solusi efektif dan berkelanjutan.
Transformasi UMKM Gula Semut Menuju Daya Saing Pasar: Studi Kasus di Kampung Kaum Selatan Desa Mangunreja Avon Budiyono; Umar Yunan Kurnia Septo Hediyanto Hediyanto; Mega Fitri Yani
NJCOM: Community Service Journal Vol. 1 No. 2 (2025): July
Publisher : RAM PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.15808328

Abstract

Pemberdayaan UMKM di wilayah pedesaan menjadi kunci dalam menghadapi tantangan globalisasi dan memperkuat fondasi ekonomi nasional. Kampung Kaum Selatan, Desa Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya, merupakan salah satu wilayah dengan potensi ekonomi lokal yang besar, khususnya dalam produksi gula semut berbahan baku nira/kawung. Namun, proses produksi dan pemasaran masih dilakukan secara konvensional, sehingga membatasi perkembangan usaha. Melalui program pengabdian masyarakat ini, dilakukan pelatihan dalam tiga aspek utama, yaitu pembentukan legalitas badan usaha, perbaikan proses produksi dengan teknologi tepat guna, serta diversifikasi produk dan pembuatan kemasan yang menarik. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan kewirausahaan, efisiensi produksi, serta peningkatan daya saing produk. Meskipun demikian, masih ditemukan tantangan berupa rendahnya literasi digital yang perlu ditindaklanjuti dengan pendampingan lebih lanjut. Pendekatan kolaboratif dan partisipatif terbukti efektif dalam meningkatkan kapasitas UMKM dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal secara berkelanjutan.
Pemanfaatan Limbah Kotoran Burung Walet Menjadi Pupuk Buatan Dan Cairan Pestisida Pembasmi Hama Sebagai Solusi Kelangkaan Pupuk Bagi Gabungan Kelompok Tani Adityas Widjajarto; Muhammad Ilham Maulana; Mega Fitri Yani
NJCOM: Community Service Journal Vol. 1 No. 2 (2025): July
Publisher : RAM PUBLISHER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.5281/zenodo.15814432

Abstract

Kelompok tani di Desa Mangunreja, Tasikmalaya menghadapi krisis pupuk kimia yang menyebabkan penurunan hasil panen hingga 50%. Penelitian ini mengembangkan solusi berbasis pemanfaatan kotoran walet sebagai pupuk organik cair melalui proses fermentasi. Metode pembuatan melibatkan: (1) pengumpulan dan penghalusan kotoran walet, (2) pencampuran dengan EM4 dan molase, (3) fermentasi 7-10 hari, serta (4) penyaringan untuk menghasilkan pupuk cair. Analisis menunjukkan produk akhir mengandung unsur hara makro (N 2,1%, P 1,8%, K 1,5%) dan mikro (Ca, Mg) yang essensial bagi tanaman. Implementasi program pengabdian masyarakat tahun 2024 berfokus pada tiga aspek: produksi pupuk organik, formulasi pestisida alami, dan pengembangan pemasaran produk. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan 35% produktivitas lahan percobaan dengan biaya produksi 40% lebih murah dibanding pupuk kimia. Inovasi ini tidak hanya mengatasi kelangkaan pupuk tetapi juga mendorong pertanian berkelanjutan berbasis sumber daya lokal.