Jurnal Ilmiah Mahasiswa Bimbingan & Konseling
Vol 4, No 1 (2019): Maret 2019

Persepsi siswa terhadap perilaku altruisme guru di SMA Negeri Kabupaten Nagan Raya

Murni Murni (Universitas Syiah Kuala)
Martunis Yahya (Universitas Syiah Kuala)
Nurbaity Bustamam (Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2019

Abstract

Abstract: Good relationship between teacher and student will present a good perception of students towards the teacher and become a supporting factor in planting good value to students. The purpose of this study is to describe students' perceptions of the behavior of teacher altruism in Nagan Raya District Public High Schools. The research method used was the survey approach. The study population was 1240 students from three schools in Nagan Raya Regency while the study sample was 184 students. Data collected using questionnaires. The data analysis technique used was descriptive statistical analysis. The results showed that in general students had the perception that at least teachers in general had altruism behavior, but when traced based on the items it turned out that there were still students who had negative perceptions, namely assuming only a little or no teacher who had altruistic behavior. Thus it is considered important to continue to improve teacher behavior in schools, especially concerning altruism so that it can later be a way of planting altruistic behavior in students.Keywords: Student Perceptions, Teacher Altruism Behavior Abstrak: Hubungan yang baik antara guru dan siswa, akan menghadirkan persepsi yang baik dari siswa terhadap guru dan menjadi faktor penunjang dalam penanaman nilai yang baik kepada siswa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menggambarkan persepsi siswa terhadap perilaku altruisme guru di SMA Negeri Kabupaten Nagan Raya. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan survey. Populasi penelitian ini berjumlah 1240 siswa dari tiga sekolah di Kabupaten Nagan Raya sedangkan sampel penelitian 184 siswa. Teknik pengumpulan data adalah angket. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistika deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara umum siswa memiliki persepsi bahwa paling sedikit pada umumnya guru memiliki perilaku altruisme, namun ketika ditelusuri berdasarkan butur soal maka ternyata masih ada siswa yang memiliki persepsi negatif, yaitu menganggap hanya sidkit atau bahkan tidak ada guru yang memiliki perilaku artruis. Dengan demikian dipandang penting untuk terus memperbaiki perilaku guru di sekolah terutama menyangkut dengan altruisme agar selanjutnya dapat menjadi jalan penanaman perilaku altruis pada siswa. Kata Kunci : Persepsi Siswa, Perilaku Altruisme Guru

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

pbk

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasikan karya-karya mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling terutama hasil dari penelitian yang mereka lakukan. Jurnal berfokus pada semua aspek psikologis yang mempengaruhi pelajar dan semua teknik bantuan psikologis yang dapat diberikan untuk menolong mereka ...