Indonesian Journal Of Civil Engineering Education
Vol 1, No 1 (2015): Indonesian Journal of Civil Engineering Education

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARCS (ATTENTION, RELEVANCE, CONFIDENCE, SATISFACTION) DAN ALAT PERAGA KOMPONEN BANGUNAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X TGB A SMK NEGERI 2 SUKOHARJO

Conietta Vyonella Zeyn (Unknown)
Roemintoyo Roemintoyo (Unknown)
Aryanti Nurhidayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran RAB dengan menerapkan model pembelajaran ARCS (Attention, Relevance,Confidence, Satisfaction) dan media komponen bangunan. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Action Research) model siklus. Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas X TGB A SMK Negeri 2 Sukoharjo Tahun Ajaran 2013/2014. Sumber data diperoleh melalui identifikasi permasalahan yang ada dalam kelas dengan melakukan tindak pra siklus. Tahap siklus I dimulai dengan perencanaan berupa penyusunan langkah-langkah pembelajaran melalui penerapan model pembelajaran ARCS dan media komponen bangunan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi untuk tindakan siklus II dan siklus III. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan model pembelajaran ARCS dan media komponen bangunan mampu meningkatkan hasil belajar siswa.Kata kunci : media komponen bangunan, ARCS, hasil belajar.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

ijcee

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Education

Description

The Indonesian Journal of Civil Engineering Education (IJCEE) is a scientific journal promoting the study of, and interest in, civil engineering education. It is a national journal published by the Civil Engineering Education Department, Faculty of Teacher Training and Education, Sebelas Maret ...