Potensio
Vol 20, No 02 (2014): Volume 20 Nomor 02 Januari 2014

ANALISIS PENGARUH BRAND EQUITY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN AIR MINUM DALAM KEMASAN AQUA – DANONE (STUDI KASUS KONSUMEN KECAMATAN KOTA REMBANG)

Sari, Dian Anita (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2014

Abstract

Perkembangan teknologi dan informasi memberikan perubahan terhadap pola pikir masyarakat berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan. Masyarakat mulai beralih kepada produk dan barang dan jasa yang memiliki kredibel bagus, baik secara prestice maupun mutu. Salah satunya dengan memilih produk yang memiliki brand equity bagus. Dalam brand, terdapat komitmen pelayanan dan komitmen mutu produk maupun jasa yang diberikan oleh penjual. Brand equity mempunyai peran penting dalam pengambilan keputusan pembelian konsumen. Brand equity akan mempermudah konsumen dalam melakukan keputusan pembelian baik produk berwujud maupun jasa yang akan mereka konsumsi. Secara global, adanya brand atau merk pada produk akan membentuk image barang dan jasa dibenak konsumen. Oleh karena tu perusahaan wajib untuk mengelola dan mengembangkan brand equity nya agar tetap bertahan dalam persaingan bisnis.Kata Kunci : Brand Equity, Keputusan Pembelian.

Copyrights © 2014