Proceeding SENDI_U
2017: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS

PENGARUH INOVATIVENESS, KEBUTUHAN AKAN PRESTASI, LOCUS OF CONTROL, RISK TAKING PROPENSITY DAN SELF CONFIDENCE TERHADAP INTENSI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO

Endratno, Hermin (Unknown)
Widhiandono, Hengky (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh inovativeness, kebutuhan akan prestasi, locus of control, risk taking propensity dan self confidence terhadap intensi kewirausahaan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regressi berganda. Hasil penelitian ini menemukan bahwa intensi kewirausahaan mahasiswa ditentukan oleh self confidence,locus of control dan innovativeness. Inovativeness merupakan variabel yang paling berpengaruh terhadap intensi kewirausahaan. Tidak ada perbedaan intensi kewirausahaan antara profesi orangtua mahasiswa baik pengusaha maupun pegawai. Hasil lain, ada perbedaan intensi kewirausahaan antara mahasiswa yang memiliki pengalaman bekerja dan yang tidak memiliki pengalaman bekerja. Kata kunci : intensi kewirausahaan,inovativeness, kebutuhan akan prestasi, locus of control,risk taking propensity dan self confidence

Copyrights © 2017