Prosiding Konfererensi Nasional Bahasa Arab
No 5 (2019): Prosiding Konferensi Nasional Bahasa Arab V

MODALITAS DALAM BAHASA ARAB; PENGUNGKAPAN DAN FUNGSINYA PADA TAJUK RENCANA SURAT KABAR AL-AHRAM

Muhammad Lukman Arifianto (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2019

Abstract

Abstrak: Penelitian ini membahas tentang modalitas dalam bahasa Arab dari segi pengungkapan dan fungsinya pada tajuk rencana surat kabar Al-Ahram dalam kerangka analisis tata bahasa fungsional. Sebagaimana diketahui bahwa modalitas merupakan salah satu fenomena kesemestaan bahasa, sehingga setiap bahasa, termasuk bahasa Arab, memiliki unsur-unsur kebahasaan tertentu yang dapat digunakan untuk mengungkapkan modalitas atau menggambarkan sikap pembicara terhadap proposisi tuturannya. Hasil analisis menunjukkan bahwa modalitas dalam bahasa Arab pada tajuk rencana surat kabar al-Ahram ini diungkapkan secara leksikal melalui beberapa satuan kebahasaan berupa kata, frasa, maupun klausa dan juga secara gramatikal melalui makna-makna gramatikal khusus yang dihasilkan oleh gabungan partikel baik dengan verba maupun nomina. Sementara itu, hasil analisis pada fungsi modalitas dalam bahasa Arab pada tajuk rencana ini menunjukkan bahwa modalitas dapat berfungsi untuk merepresentasikan sikap atau penilaian penutur, baik terhadap kebenaran proposisi tuturannya, maupun terhadap peristiwa non-aktual yang dibicarakannya.Kata Kunci: Modalitas, bahasa Arab, Tajuk Rencana, Surat Kabar Al-Ahram

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

konasbara

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Konferensi Nasional Bahasa Arab tahunan JURUSAN SASTRA ARAB FAKULTAS SASTRA UNIVERSITAS NEGERI MALANG Tema : Kreativitas dan Inovasi dalam Pembelajaran Bahasa Arab di Indonesia Sub Tema : Strategi Pembelajaran Bahasa Arab MetodePembelajaran Bahasa Arab Media Pembelajaran Bahasa Arab Kurikulum ...