PEDAGOGIKA
Vol 9 No 2 (2018): OKTOBER

KENDALA GURU DALAM MENSTIMULASI KEMAMPUAN MATEMATIKA AWALPADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI PROVINSI BANTEN

Irma Yuliantina - (STKIP PANCASAKTI BEKASI)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kendala guru dalam menstimulasi kemampuan matematika awal anak-anak umur 4- 5 tahun di Provinsi Banten, Indonesia.Kemampuan matematikaawal anak-anak umur 4-5 tahun diukur menggunakan instrumen yang memenuhi persyaratan paktikalitas, reliabilitas dan validitas. Instrumen tersebut digunakan juga untuk mendeskripsikan kendala anak-anak untuk mencapai kemampuan matematika awal. Kemampuan matematika awal anak-anak umur 4-5 tahun diukur secara kuantitatif dengan fokus pengukuran pada tendensi sentral dan dispersi.Hasil analisis data menunjukkan bahwa kemampuan matematika awal anak-anak umur 4-5 tahun di Provinsi Banten, Indonesia telah meliputi ke-sembilan aspek. Kendala yang dihadapi anak dalam mencapai kemampuan matematika awal bersumber dari terbatasnya kemampuan guru tentang kemampuan matematika awal, kemampuan guru hanya bisa melaksanakan kegiatan pembelajaran secara konvensional, dan pengetahuan guru yang terbatas tentang pengetahuan dan pengalaman dalam mengembangkan kurikulum nasional. Implikasi temuan penelitian ini adalah untuk menyempurnakan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran matematika awal pada anak-anak umur 4-5 tahun, meningkatkan pemahaman tentang pengembangan kurikulum agar guru mejadi produktif dan kreatif dalam mengimplementasikan kurikulum, dan meningkatkan kompetensi pedagogis guru dalam mengembangkan kegiatan pembelajaran melalui kegiatan bermain kreatif dan edukatif dengan cara eksplorasi sumber belajar dan media yang tersedia dalamlingkungan belajar anak. Guru harus dapat mengembangkan kompetensi pedagogis dalam menstimulasi kemampan matematika awal anak-anak umur 4-5 tahun di Provinsi Banten, Indonesia.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pedagogika

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The PEDAGOGIKA with registered number ISSN p-2086-4469, ISSN e-2716-0580 is a collection of educational scientific articles, especially in the fields of educational sciences such as Educational Management, Guidance and Counseling, Primary/Elementary and Teacher Education, Early Childhood and Teacher ...