Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 1, No 03 (2013): Jurnal Surya Bahtera

PERJUANGAN TOKOH UTAMA WANITA DALAM NOVEL BIDADARI-BIDADARI SURGA KARYA TERE LIYE DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA

Sulis Budiarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2013

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) mendiskripsikan wujud perjuangan tokoh utama wanita dalam novel Bidadari-Bidadari Surga; (2) mendiskripsikan skenario pembelajaran novel Bidadari-Bidadari Surga di kelas XI SMA. Penelitian ini merupakan penelitian desriptif kualitatif. Metode yang digunakan adalah content analisis atau analisis isi . Sumber data penelitian ini berupa novel Bidadari-Bidadari Surga karya Tere Liye. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan cara observasi langsung dan dokumentasi eksternal. Hasil analisis membuktikan, 1) dalam novel Bidadari-Bidadari Surga ditemukan wujud perjuangan tokoh utama wanita terdapat 3 aspek. (i) Perjuangan di bidang cinta kasih atau kasih sayang berjumlah 15 data, (ii) perjuangan di bidang pendidikan berjumlah 8 data, (iii) perjuangan di bidang ekonomi berjumlah 8 data. 2) Pembelajaran yang dilakukan menggunakan model Sinektik atau Gordon yaitu pembelajaran yang menekankan pada cara belajar siswa aktif dan kreatif (CBSAK). Wujud perjuangan tokoh utama wanita dalam novel Bidadari-Bidadari Surga yang sudah dideskripsikan telah disesuaikan dan dimanfaatkan sebagai bahan pembelajaran sastra di kelas XI SMA. Kata kunci: wujud perjuangan, novel Bidadari-Bidadari Surga, bahan Pembelajaran

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

bahtera

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Bahtera merupakan jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra dan Budaya. Jurnal ini sebagai media publikasi karya tulis ilmiah yang dihimpun oleh Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Muhammadiyah Purworejo ...