Jurnal Rekayasa Pangan dan Pertanian
Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Rekayasa Pangan dan Pertanian

RANCANG BANGUN ALAT PEMISAH LIDI KELAPA SAWIT (Design and Construction of Mid Rib Palm Separator)

Martin Surya Marpaung (Program Studi Keteknikan Pertanian, Fakultas Pertanian USU Jl. Prof. Dr. A. Sofyan No. 3 Kampus USU Medan 20155)
Achwil Putra Munir (Program Studi Keteknikan Pertanian, Fakultas Pertanian USU Jl. Prof. Dr. A. Sofyan No. 3 Kampus USU Medan 20155)
Adian Rindang (Program Studi Keteknikan Pertanian, Fakultas Pertanian USU Jl. Prof. Dr. A. Sofyan No. 3 Kampus USU Medan 20155)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2020

Abstract

ABSTRACT Palm tree is a plantation comodity that is profitable if produced in large scale. At stem of plam tree there are palm leaf rib that can be used to make paper and asbestos. This research was aimed to design, construction and examine of palm leaf rib separator. This research was conducted by literature study and observations of palm leaf rib separator. The result showed that the effective capacity was 1,118 kg/hour. Percentage of defect at palm leaf rib separator was 11,41%. Main  cost  in the first year was Rp  1.647,114/kg , Rp 1.662,244/kg fo the second year, Rp 1.678,486/kg for the third year and Rp 1695,962/kg for the fourth year. BEP in the palm leaf rib separator was 929,649 kg for the first year, 979,406 kg for the second year, 1032,89 kg for the third year and 1090,404 kg for the fourth year. NPV at 7,5% was Rp 2.386.247,2536/year and NPV trial at 9,5% was Rp 2.825.981,977/year. Keyword : Effective Capacity, Mid Rib Palm Separator, Palm Steam ABSTRAK   Kelapa sawit merupakan komoditi perkebunan yang menguntungkan apabila diproduksi dalam skala besar. Pada pelepah kelapa sawit terdapat tulang anak daun (leaflet) atau bisa disebut dengan lidi yang digunakan sebagai bahan baku pembuatan kertas dan asbes. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain, membuat dan menguji alat pemisah lidi kelapa sawit. Penelitian ini dilakukan dengan metode studi literatur dan melakukan pengamatan pada alat pemisah lidi kelapa sawit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kapasitas efektif alat sebesar 1,118 kg/jam. Persentase kerusakan hasil pada alat pemisah lidi kelapa sawit sebesar 11,41%. Biaya pokok operasional  alat  pemisah  lidi  kelapa sawit sebesar, Rp 1.647,114/kg  untuk  tahun pertama, Rp 1.662,244/kg untuk tahun kedua,       Rp 1.678,486/kg untuk tahun ketiga dan Rp 1695,962/kg untuk tahun keempat. BEP pada alat pemisah lidi kelapa  sawit  sebesar  929,649 kg pada  tahun  pertama, 979,406 kgpada tahun kedua, 1032,89 kg pada tahun ketiga dan 1090,404 kg pada tahun keempat. NVP alat pemisah lidi  kelapa sawit  pada 7,5% sebesar Rp 2.386.247,2536/tahun dan NVP dengan suku bunga coba-coba 9,5% sebesar Rp 2.825.981,977/tahun.   Kata kunci : alat pemisah lidi, pelepah kelapa sawit, kapasitas efektif.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Engineering

Description

Jurnal Rekayasa Pangan dan Pertanian merupakan media untuk publikasi tulisan asli berkaitan dengan teknologi pangan dan keteknikan pertanian secara luas, yang diterbitkan atas kerjasama antara Program Studi Ilmu dan Teknologi Pangan dan Program Studi Keteknikan Pertanian Fakultas Pertanian ...