JURNAL SAINS PERTANIAN EQUATOR
Vol 2, No 2: Agustus 2013

EKSPLORASI CENDAWAN ENDOFIT SEBAGAI ANTAGONIS TERHADAP PATOGEN HAWAR BELUDERU (Septobasidium sp.)

Rakasiwi, Ratih (Unknown)
Suswanto, Iman (Unknown)
-, Sarbino (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis cendawan endofit yang diisolasi dari jaringan batang lada dan kemampuan antagonis cendawan terhadap Septobasidium sp. Penelitian berlangsung selama empat bulan, mulai dari bulan Juni sampai September 2012 di Laboratorium Penyakit Tanaman Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura Pontianak. Cendawan diisolasi berdasarkan tiga kriteria batang lada yaitu tanaman sehat, terserang ringan dan terserang parah. Dari hasil isolasi diperoleh 14 jenis cendawan, 8 jenis merupakan cendawan endofit seperti Botryodiplodia sp., Aspergillus niger, Trichoderma harzianum, Fusarium Solani, Penicillium sp., Botryosphaeria sp., Mucor sp. dan Cunninghamella sp. sedangkan 6 jenis lainnya merupakan cendawan skunder pada tanaman lada. Cendawan endofit yang mempunyai kemampuan antagonis tinggi adalah Botryodiplodia sp. dengan besar kemampuan antagonis 64.26% 1,28 dan Trichoderma harzianum 57.87% 2,81. Kata kunci : Antagonis, Cendawan Endofit, Septobasidium sp.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

jspp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Earth & Planetary Sciences Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Sains Pertanian Equator is open access, academic, citation indexed, and blind peer-reviewed journal. It covers original research articles, review, and short communication on diverse topics related to agriculture science. We accept submission from all over the world. All submitted articles ...