Jurnal Sains Materi Indonesia
Vol 13, No 2: FEBRUARI 2012

KAJIAN STRUKTUR KRISTAL DAN DIELEKTRISITAS NANOPARTIKEL MAGNETITE BERBASIS PASIR BESI DOPING Zn2+ HASIL SINTESIS METODE KOPRESIPITASI

Ahmad Taufiq (Jurusan Fisika, FMIPA-ITS Jl. Arief Rahman Hakim, Sukolilo, Surabaya 60111)
S. Bahtiar (Jurusan Fisika, FMIPA-Universitas Negeri Malang Jl. Semarang No. 6, Malang 65145)
Sunaryono Sunaryono (Jurusan Fisika, FMIPA-ITS Jl. Arief Rahman Hakim, Sukolilo, Surabaya 60111)
Nurul Hidayat (Jurusan Fisika, FMIPA-ITS Jl. Arief Rahman Hakim, Sukolilo, Surabaya 60111)
A. Fuad (Jurusan Fisika, FMIPA-Universitas Negeri Malang Jl. Semarang No. 6, Malang 65145)
M. Diantoro (Jurusan Fisika, FMIPA-Universitas Negeri Malang Jl. Semarang No. 6, Malang 65145)
Arif Hidayat (Jurusan Fisika, FMIPA-Universitas Negeri Malang Jl. Semarang No. 6, Malang 65145)
Suminar Pratapa (Jurusan Fisika, FMIPA-ITS Jl. Arief Rahman Hakim, Sukolilo, Surabaya 60111)
Darminto Darminto (Jurusan Fisika, FMIPA-ITS Jl. Arief Rahman Hakim, Sukolilo, Surabaya 60111)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2018

Abstract

KAJIAN STRUKTUR KRISTAL DAN DIELEKTRISITAS NANOPARTIKEL MAGNETITE BERBASIS PASIR BESI DOPING Zn2+ HASIL SINTESIS METODE KOPRESIPITASI. Nanopartikel Fe3O4 berbasis pasir besi doping ion Zn2+ telah berhasil disintesis melalui metode kopresipitasi pada suhu rendah. Bahan-bahan yang digunakan adalah pasir besi sebagai bahan utama, ZnCl2, HCl dan NH4OH. Karakterisasi dilakukan menggunakan X-Ray Flourescence (XRF), X-Ray Diffraction (XRD) dan kapasitansi meter digital AD5822. Hasil uji XRF menunjukkan bahwa komposisi unsur sampel sesuai dengan stoikiometri. Identifikasi fasa menggunakan sotware High Score Plus dan DDView+PDF2 menunjukan bahwa seluruh sampel terbentuk dalam fasa spinel kubik. Hasil analisis refinement menggunakan sofware Reitica menunjukkan semakin banyak doping ion Zn2+ pada Fe3O4, nilai parameter kisi kristal juga meningkat dengan ukuran kristal berorde nanometer. Hal ini sebagai konsekuensi dari pengaruh ukuran jari-jari ion Zn2+ yang menggantikan ion Fe2+. Sementara hasil uji dielekrisitas menunjukkan dengan meningkatnya doping ion Zn2+ pada Fe3O4, nilai dielektrisitasnya juga meningkat. Mekanisme ini adalah fenomena polarisasi ionik sebagai akibat dari menurunnya volume kristal dan jarak antar atom, sehingga momen dipol semakin besar.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jsmi

Publisher

Subject

Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Sains Materi Indonesia (Indonesian Journal of Materials Science), diterbitkan oleh Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir - BATAN. Terbit pertama kali: Oktober 1999, frekuensi terbit: empat ...