JURNAL MATHEMATIC PAEDAGOGIC
Vol 4, No 2 (2020): Maret, 2020

ANALISIS KESALAHAN SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN SOAL ARITMATIKA SOSIAL BERDASARKAN TEORI NEWMAN

Lisda - Kurnia (IKIP Siliwangi)
Devi Nurul Yuspriyati (IKIP Siliwangi)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan-kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal aritmatika sosial berdasarka teori Newman serta faktor penyebab terjadinya kesalahan tersebut. Subjek pada penelitian ini yaitu 33 orang siswa kelas VIII B SMP Negeri 9 Cimahi. Teknik pengumpulan data pada penelitian yaitu hasil tes dan wawancara siswa. Hasil tes tersebut kemudian dianalisis dengan teori Newman. Hasil penelitian ini mendapatkan kesimpulan bahwa siswa melakukan kesalahan dari kelima tipe Newman yaitu (1) kesalahan membaca sebanyak , hal tersebut disebabkan karena siswa tidak membaca keseluruhan soal, (2) kesalahan memahami sebanyak , kesalahan tersebut terjadi karena siswa tidak menuliskan informasi yang terdapat pada soal dan apa yang ditanyakan serta siswa tidak memahami soal yang diberikan, (3) kesalahan transformasi sebanyak , penyebab kesalahan ini terjadi karena siswa salah memilih operasi yang digunakan, (4) kesalahan keterampilan proses sebanyak , kesalahan ini timbul karena siswa kebingungan dalam menentukan rumus lanjutan untuk menentukan, (5) kesalahan penulisan jawaban akhir sebanyak  dan merupakan kesalahan paling tinggi, kesalahan tersebut terjadi karena siswa tidak menuliskan kesimpulan atau jawaban akhir.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Journal of Mathematics Paedagogic (JMP) contains about the research result and the study result in the field of matehematics education, pure mathematics, and applied mathematics. This journal has been published since september 2010, but it repackaged the volume in ...