Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana penerapan kegiatan project class pada program Paket C PKBM di homeschooling Kak Seto, Bintaro, Jakarta. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif dalam bentuk deskriptif. Adapun pendekatan yang dilakukan yaitu dengan melakukan observasi, wawancara, dokumentasi, dan juga studi kasus. Subjek penelitian mencakup tutor, kepala bidang kurikulum, dan warga belajar. Disimpulkan bahwa perencanaan kegiatan program project class untuk meningkatkan sikap percaya diri peserta didik homeschooling Kak Seto dilakukan dengan melibatkan semua elemen yang terlibat termasuk warga belajar. Pelaksanaan model pembelajaran project class mendapatkan respon yang baik dari peserta didik, dengan adanya antusiasme dan partisipasi aktif dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan. Kegiatan project class berdampak pada peningkatan sikap percaya diri dalam aspek tingkah laku , religius, dan emosional.
Copyrights © 2019