Dalam penelitian ini penulis akan membahas mengenai salah satu produk budaya tradisional Jepang yaitu Kimono. Kimono merupakan sebuah produk budaya tradisional Jepang, kimono juga merupakan pakaian nasional Jepang. Filosofi kimono tidak hanya sekedar untuk identitas bangsa atau masyarakatnya, unsur yang menonjol pada kimono yaitu terdapatnya karakter atau corak dari kimono yang sangat unik. Motif bunga pada kimono diambil berdasarkan musim- musim yang sedang berlangsung sepanjang tahun di Jepang. Untuk mengetahui makna pada motif kimono digunakan teori semiotika Roland Barthes. Penelitian ini mengambil berbagai sumber seperti buku teks, akses internet maupun jurnal yang berisi teori-teori yang mendukung penelitian ini. Kata kunci: Kimono, Motif Bunga, Semiotika, Roland Barthes.
Copyrights © 2020