Jurnal Spirits
Vol 9 No 2 (2019): Relasi Sosial: Dampak & Pengaruhnya Pada Kualitas Hidup Manusia

Spiritual Well-Being Penganut Aliran Kepercayaan Sapta Darma

Ni Made Rasmi Himawari (Fakultas Psikologi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)
Titik Muti’ah (Fakutas Psikologi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)
Hartosujono Hartosujono (Fakultas Psikologi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa)



Article Info

Publish Date
20 May 2019

Abstract

Abstrak. Tujuan dari penelitian adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai bagaimana spiritual well-being penganut aliran kepercayaan Sapta Darma di Sanggar Tegeh Kuri Denpasar Bali dalam menjalani hidupnya sebagai penghayat. Subjek penelitian berjumlah empat orang dengan jenis kelamin laki-laki dan berumur kisaran 45-55 tahun. Metode penelitian data yang digunakan adalah pendekatan kualitatif fenomenologi dengan menggunakan obervasi dan wawancara. Data dianalisis, dimulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan menyimpulkan data. Hasil penelitian menunjukan bahwa keempat subjek memiliki spiritual well-being yang cukup tinggi terbukti dari empat subjek memiliki hubungan individu dengan kekuatan di luar dirinya (Tuhan) dan hubungan individu dengan dirinya cukup baik. Ketiga subjek memiliki hubungan individu dengan orang lain cukup baik, satu subjek sedang. Keempat subjek memiliki hubungan individu dengan alam dan lingkungan cukup baik. Proses pencapaian spiritual well-being pada subjek melalui proses yang unik, dipengaruhi oleh faktor dukungan keluarga, pengalaman hidup, kecerdasan, guru spiritual.Kata kunci: Spiritual well-being, Penghayat Sapta Darma

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

spirit

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

Journal of Spirits is a scientific journal run by Faculty of Psychology Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta. The Spirits journal aims to create a space for exchange of information on psychology. The Spirits journal aims to support the growth of new ideas and ideas about psychological ...