Zeolit merupakan suatu mineral anorganik yang memiliki struktur kerangka alumina-silikat dan sering terdapat di tanah vulkanik. Pulau Flores yang merupakan bagian dari cincin api pasifik memiliki kandungan zeolit yang cukup besar, khususnya di kabupaten Ende. Keberadaan zeolit alam ini belum sepenuhnya dimanfaatkan oleh pemerintah daerah, dikarenakan keterbatasan informasi kegunaan dari batuan zeolit serta keahlian untuk mengolahnya. Beberapa pemanfaatan zeolit anatara lain sebagai penukar kation, Pupuk dalam industri pertanian, bahan penyerap bau, sebagai katalis, sebagai bahan campuran beton. Zeolit dapat ditemukan pada batuan tufa yang terbentuk dari hasil sedimentasi atau debu vulkanik yang telah mengalami proses alterasi. Di pulau Flores keberadaan Zeolit sejauh ini diketahui hanya terdapat di kabupaten Ende, lokasi endapan zeolit antara lain terdapat di Khekadado, Desa beremari, Aifua, Puugawa, Ondorea, Tendarea, Kecamatan Nangapenda, Rukurambe, Raporendu, Kecamatan Ende, Nabe dan Nggemo. Secara kuantitas keseluruhan kandungan zeolit alam di kabupaten Ende sebesar 6.115.000 ton, yang terbanyak terdapat di kecamatan Nangapanda sebesar 5.490.000 ton. Salah satu potensi kegunaan zeolit alam Ende adalah sebagai aditif semen. Kandungan mineral aluminat silikat pada zeolit merupakan salah satu faktor utama material ini digunakan sebagai aditif semen.
Copyrights © 2019