Optika : Jurnal Pendidikan Fisika
Vol. 4 No. 1 (2020): OPTIKA

PENENTUAN PERCEPATAN GRAVITASI MENGGUNAKAN KONSEP GERAK JATUH BEBAS

Sesarius Toda (Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Flores)
Maria Yuliana Mala Tati (Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Flores)
Yohana Celina Bhoga (Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Flores)
Richardo Barry Astro (Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Flores)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2020

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang gerak jatuh bebas pada bulan Mei 2020. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai percepatan gravitasi menggunakan konsep gerak jatuh bebas. Penelitian dilakukan di Gedung Rektorat Universitas Flores, jalan Sam Ratulangi Kota Ende. Bola tenis dijatuhkan dari ketinggian 2,00 dan 2,90 m yang direkam dalam format video. Penelitian untuk dua variasi ketinggian dilakukan secara berulang sehingga total diperoleh 10 video. Data tersebut dianalisis menggunakan aplikasi Tracker untuk mendapatkan informasi posisi dan kecepatan benda tiap satuan waktu. Berdasarkan grafik vy-t terlihat kecepatan berubah secara linear sehingga dapat dikatakan benda mengalami gerak lurus berubah beraturan. Faktor percepatan dipengaruhi oleh gaya gravitasi dan diasumsikan tidak ada hambatan udara. Dengan melakukan regresi linear terhadap grafik vy-t, maka diperoleh gradien garis yang tidak lain adalah percepatan gravitasi. Percepatan gravitasi rata-rata pada penelitian ini adalah sebesar 9,796 m/s2.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

optika

Publisher

Subject

Education Physics

Description

OPTIKA adalah jurnal yang mengkomunikasikan kemajuan ilmiah di bidang pendidikan fisika dan ilmu fisika. OPTIKA juga melaporkan temuan baru yang signifikan terkait dengan pendidikan sains (IPA) pada tingkat dasar dan menengah, termasuk: pengembangan media pembelajaran, pengembangan metode ...