Media Penelitian Pendidikan : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan dan Pengajaran
Vol 11, No 1 (2017)

MENGGALI SUPORTER AREMANIA BERBASIS PENDEKATAN PENDIDIKAN IPS

Engelbertus Kukuh Widijatmoko (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2018

Abstract

Suporter bola selama ini memiliki kecenderungan pemberitaan yang kurang baik. Padahalapabila dikaji dari perspektif lain, maka suporter bola juga memiliki hal positif. Tujuan daripenelitian ini ialah untuk menganalisis suporter Aremania dari pendekatan Pendidikan IPS.Metode penelitian menggunakan kualitatif studi kasus. Pengumpulan data dilakukan denganobservasi, wawancara dan dokumen. Teknik validitas data menggunakan triangulasi data. Teknikanalisis menggunakan Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suporterAremania berdasarkan pendekatan Pendidikan IPS merupakan salah satu cara sebuah komunitasuntuk berproses menjadi warga negara yang berpengetahuan, memiliki ketrampilan,mengembangkan sikap demokratis dan menerapkan sikap partispasi dalam kehidupan sosial.Secara Geografis, suporter Aremania memiliki kesamaan asal usul daerah; secara ekonomi,suporter Aremania memiliki jiwa enterpreneur; secara Sejarah, suporter Aremania memilikihistoris tersendiri; dan secara Sosiologi, suporter Aremania memiliki ikatan komunitas. Kata kunci : Suporter, Pendekatan Pendidikan IPS

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

mediapenelitianpendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Media Penelitian Pendidikan : Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan dan Pengajaran, dengan nomor ISSN 1978-936X (cetak) dan ISSN 2528-0562 (online) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas PGRI Semarang. Media Penelitian Pendidikan : ...