Journal of Civic Education
Vol 3 No 2 (2020): Journal of Civic Education

Penanaman Nilai-Nilai Nasionalisme Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler di SMA Pertiwi 1 Padang

Bintang Utami (Universitas Negeri Padang)
Nurman Nurman (Universitas Negeri Padang)
Junaidi Indrawadi (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2020

Abstract

Penanaman nilai-nilai nasionalisme di sekolah dapat dilakukan melalui kegiatan ekstrakurikuler. Dalam kegiatan Pramuka misalnya, penanaman nilai-nilai patriotisme dilakukan sejalan dengan praktek yang dilakukan di lapangan. Penelitian ini didasari bahwa pelaksanaan penanaman nilai-nilai nasionalisme di SMA Pertiwi 1 Padang belum maksimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui penanaman nilai-nilai nasionalisme, hambatan yang ditemui dan upaya yang dilakukan pada siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler. Informan dari penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kesiswaan, wakil kepala sekolah bidang kurikulum, pembina ekstrakurikuler, wali kelas, dan siswa. Hasil penelitian menemukan bahwa penanaman nilai-nilai nasionalisme dilakukan melalui kegiatan yang mengarahkan jiwa sosial siswa, seperti: saling menghargai teman, saling bekerja sama dan bangga melakukan upacara bendera. Upaya yang dilakukan dalam mengatasi hambatan penanaman nilai-nilai nasionalisme SMA Pertiwi 1 Padang yaitu seluruh civitas dan personil sekolah bekerjasama dengan pembina ekstrakurikuler melengkapi sarana dan prasarana kegiatan ekstrakurikuler. Hal ini dilakukan dengan mencari sponsor biaya agar kegiatan ekstrakurikuler yang diharapkan tercapai dan memberikan makna pada diri peserta didik. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penanaman nilai-nilai nasionalisme di SMA Pertiwi 1 Padang melalui kegiatan ekstrakuriker pramuka dan PMR belum berjalan dengan efektif.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jce

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

JCE mengundang para sarjana, peneliti, praktisi, dan mahasiswa pascasarjana untuk mengirimkan artikel ilmiah mereka yang berasal dari penelitian, studi, dan ulasan buku di bidang pendidikan kewarganegaraan, pendidikan moral, studi interdisipliner dalam bidang politik, hukum, sosiologi, sejarah, dan ...