Jurnal Gama Societa
Vol 2, No 2 (2018): DESEMBER

Kecenderungan Arah Penelitian Pada Tugas Akhir Mahasiswa Fkip Universitas Bung Hatta

Erman Har (Program Studi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Bung Hatta)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini mempelajari kecenderungan arah penelitian yang dilaksanakan oleh mahasiswa fkip  Universitas Bung Hatta pada pelaksanaan tugas akhir. Sasarannya 10 orang mahasiswa dari  tujuh program studi dengan jumlah responden sebanyak 70 orang. Analisis data secara deskriptif, t-test . Hasil penelitian menunjukkan bahwa arah penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa pada tugas akhir memperlihatkan kecenderungan mengarah pada penelitian eksperimen, diikuti dengan penelitian survei, dan penelitian pengembangan. Uji t-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan  antara penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa laki-laki dengan mahasiswa perempuan terutama arah penelitian eksperimen lebih tinggi dilakukan oleh mahasiswa perempuan di banding dengan mahasiswa laki-laki. Implikasi penelitian ini adalah mahasiswa lebih memahami penelitian eksperimen dibanding dengan penelitian yang lain. Oleh sebab itu para dosen yang mengajar metode penelitian pada berbagai program studi dapat memberikan materi yang seimbang untuk berbagai jenis penelitian. 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jgs

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Gama Societa (JGS) is a scientific publication of research findings/results in the field of applied socio-humanities which includes socio-cultural, literature, linguistics, communications, tourism, history, accounting, management, applied economics or economic ...