FORUM PAEDAGOGIK
Vol 10, No 2 (2019): 10 Articles, Pages 1-143

KESULITAN MAHASISWA DALAM PEMBUKTIAN MATEMATIS POKOK BAHASAN SIFAT URUTAN PADA BILANGAN REAL

Nur Fauziah Siregar (IAIN Padangsidimpuan)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan-kesulitan yang dialami mahasiswa dalam menyelesaikan soal matematika pada mata kuliah Analisis Real-1 khususnya dalam pokok bahasan sifat dan urutan pada bilangan real. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan objek penelitiannya adalah mahasiswa semester IV program studi tadris/pendidikan matematika di IAIN Padangsidimpuan yang berjumlah 34 orang  dengan tingkat kemampuan heterogen. Instrumen pengumpulan data menggunakan tes essay. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data kemudian menyajikan data dalam bentuk paragraf dan gambar, selanjutnya mengambil kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesulitan umum yang dialami mahasiswa pada penelitian ini terjadi pada (1) kesulitan memahami konsep pernyataan atau simbol matematika, dan (2) menyusun bukti kebenaran secaramatematis 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JP

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

FORUM PAEDAGOGIK adalah jurnal Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan terbit berkala enam bulan sekali yaitu bulan Juni dan Desember. Jurnal ini diharapkan dapat menjadi wahana komunikasi ilmiah insan akademik dalam bidang ilmu-ilmu ...