Jendela Pendidikan
Vol 9 No 2 (2020): Jendela Pendidikan

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TEKNOLOGI SEPEDA MOTOR DENGAN CUTTING SHOCK ABSORBER DEPAN SEPEDA MOTOR UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO

aci primartadi (Universitas Muhammadiyah Purworejo)
Zainal Rohman Mahfudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui bagaimana pembelajaran teknik sepeda motor dengan cutting absorber depan sepeda motor untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa universitas muhammadiyah purworejo, 2) Mengetahui kelayakan pengembangan media pembelajaran Teknik sepeda motor dengan cutting absorber depan sepeda motor untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa universitas muhammadiyah purworejo, 3) Penggunaan media pembelajaran teknik sepeda motor dengan cutting absorber depan sepeda motor untuk meningkatkan motivasi belajar mahasiswa universitas muhammadiyah purworejo. Jenis penelitian yang digunakan adalah R and D (Research and Development). Subjek penelitian adalah mahasiswa PTO semester IIIA dan IIIB yaitu semester IIIA sebagai kelas eksperimen yang menggunakan media pembelajaran dan semester IIIB dengan sebagai kelas kontrol yang menggunakan metode ceramah. Instrumen pengumpulan data menggunakan pengisian angket. Uji analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan pembelajaran alat peraga  dengan cutting absorber depan sepeda motor mahasiswa universitas muhammadiyah purworejo terbukti baik untuk memotivasi kegiatan belajar  setelah diadakannya pengembangan pembelajaran dengan media. Hasil uji coba kelompok kecil menggunakan angket yang melibatkan 5 siswa memperoleh skor 249 dengan presentase 83%, sedangkan hasil uji coba kelompok besar yang melibatkan 25 siswa memperoleh skor 1211 dengan presentase 80,73%. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa media pembelajaran yang termasuk kategori baik dan layak digunakan. Hasil analisis uji T menggunakan program SPSS pada motivasi belajar  diperoleh hasil nilai rata-rata perbandingan pada kelas kontrol 72,00 sedangkan kelas eksperimen 81,00 lebih besar dari kelas control. Dari hasil tersebut dapat dibutkikan bahwa media pembelajaran efektif dan dapat meningkatkan motivasi belajar mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo. Kata kunci: Pengembangan Media cutting shock absorber, Motivasi belajar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JendelaPendidikan

Publisher

Subject

Education Other

Description

Naskah berisi bahasan teori ,artikel, atau hasil penelitian yang berhubungan dengan kajian humaniora, sains, dan pengajaran atau ...