Didalam kehidupan masyarakat adat, yakni masyarakat yang hidup di lingkungan persekutuan adat pedesaan, masih di kenal dan di pelihara dengan baik adat istiadat yang merupakan pedoman tingkah laku, guna mewujudkan ketentraman dan ketertiban masyarakat. Suku Dayak Mualang yang tinggal di Desa Seburuk I Kecamatan Belitang Hulu Balai Sepuak Kabupaten Sekadau adalah salah satu masyarakat adat yang masih mempertahankan serta memelihara adat istiadatnya dalam kehidupan sehari-hari.
Copyrights © 2014