Gemawisata: Jurnal Ilmiah Pariwisata
Vol 14, No 1 (2018): GEMAWISATA JANUARI 2018

PENGARUH TINGKAT KETERGANTUNGAN TERHADAP TINGKAT PENDAPATAN MASYARAKAT DAN DAMPAKNYA PADA POLA PERUBAHAN HIDUP MASYARAKAT DI SEKITAR WISATA AGRO DESA KANDRI KOTA SEMARANG

Ardi, Rudi Prasetyo (Unknown)
Dwiloka, Bambang (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2018

Abstract

       Penetapan kawasan Desa Kandri sebagai kawasan desa wisata agro tentu saja akan berakibat pada taraf hidup dan pola pikir masyarakat lokal setempat. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengkaji pengaruh dan hubungan antara tingkat ketergantungan terhadap tingkat pendapatan masyarakat setempat dan dampaknya pada pola perubahan hidup masyarakat di sekitar wisata agro Desa Kandri Kecamatan Gunung Pati Kota Semarang. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan 100 responden. Analisis data yang dilakukan meliputi analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial. Analisis deskriptif yaitu analisis dengan menggunakan table, grafik, diagram dan rata-rata untuk menggambarkan objek yang diteliti. Analisis inferensial yaitu analisis untuk mengkaji hipotesis penelitian dengan menggunakan path analysis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat ketergantungan kawasan Desa Kandri berpengaruh terhadap tingkat pendapatan masyarakat Desa Kandri, tingkat pendapatan berpengaruh terhadap pola perubahan hidup masyarakat dan tingkat pendapatan berpengaruh terhadap pola perubahan hidup masyarakat Desa Kandri dan tingkat ketergantungan kawasan Desa Kandri berpengaruh langsung terhadap pola perubahan hidup masyarakat Desa Kandri Kata kunci: tingkat ketergantungan, tingkat pendapatan, pola perubahan hidup, desa kandri

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JT

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian, ulasan ilmiah dan informasi lainnya di bidang pariwisata dan perhotelan. terbit 3 kali dalam setahun (Januari, Mei dan ...