PIPER
Vol 15, No 29 (2019): JURNAL PIPER

Studi Inventarisasi Serangan Hama Pada Karet Alam (Hevea brasilliensis) Di Desa Baras Kecamatan Dedai Kabupaten Sintang

Antonius - (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis hama yang mengganggu atau merusak tanaman karet alam dan untuk mengetahui bagian-bagian tanaman karet alam yang diserang oleh hama di wilayah Desa Baras Kecamatan Dedai. Metode yang digunakan adalah metode inventarisasi dan identifikasi hama yang menyerang tanaman karet alam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Jenis Hama pada tanaman karet alam yang sering terjadi adalah hama Rayap (Microternes inspiratus), Tikus (Rattus sp), Tupai (Callosciurus notatus), Babi (Sus venrrucosus), Kijang (Muntiacus muntjak) dan Rusa (Rusa timorensis). Serangan hama Rayap (Microternes inspiratus) pada akar hingga pucuk tanaman, Tikus (Rattus sp) menyerang kulit batang dan daun muda, Tupai (Callosciurus notatus) menyerang kulit batang, dahan dan daun serta buah, Babi (Sus venrrucosus) menyerang kulit batang dan daun serta membongkar tanah disekeliling tanaman karet, Kijang (Muntiacus muntjak) menyerang kulit batang dan daun dan Rusa (Rusa timorensis) menyerang kulit batang dan daun.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

piper

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Library & Information Science

Description

PIPER merupakan salah satu media/wadah untuk mengembangkan kemampuan ilmiah civitas akademika Fakultas Pertanian, terutama kemampuan berkomunikasi secara tertulis sesuai kaidah-kaidah ilmiah. Sebagai wadah menampung hasil-hasil penelitian ilmiah, PIPER dapat memperkaya khasanah ilmu dan pengetahuan ...