Pendidikan karakter adalah komponen penting dalam pembangunan manusia dalam bentuk nilai. Pada masyarakat Banjar terdapat nilai lokal agama dalam tradisi batahlil. Penelitian merupakan studi kepustakaan dengan mengkaji naskah dan buku-buku mengenai budaya masyarakat Banjar. Batahlil adalah berdoa bersama di Langgar dengan surat Al-Fatihah, surat Yasin, Zikir, Shalawat Nabi, dan doa arwah. Batahlil ini bisa mengembangkan daripada nilai religius dan peduli sosial kepada sesama dalam kehidupan beragama di masyarakat Banjar. Karena nilai-nilai lokal ini dikembangkan kepada para peserta didik pada pembelajaran di kelas untuk menghadapi pendidikan abad ke-21, sehingga mereka bisa berkembang dalam menghadapi perkembangan zaman.
Copyrights © 2020