Visionist
Vol 8, No 2 (2019): September

Analisis Perilaku Nasabah Dengan Adanya Layanan Mobile Banking Di Bank Sinarmas Teluk Betung Lampung

Ayu Tiara (Universitas Bandar Lampung)
Marzuki Noor (Universitas Bandar Lampung)
Habibburahman Habibburahman (Universitas Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi kemudahan, manfaat dan resiko terhadap sikap dalam menggunakan mobile banking, Untuk mengetahui pengaruh sikap terhadap niat untuk menggunakan mobile banking, Untuk mengetahui pengaruh persepsi kemudahan, manfaat dan resiko terhadap niat untuk menggunakan mobile banking. Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai instrumen untuk mengambil sampel sebanyak 150 orang responden, yang merupakan nasabah Bank Sinarmas Teluk Betung Lampung. Analisis dilakukan dengan menggunakan software SPSS dan Amos. Hasil analisis untuk model ini menunjukkan bahwa konstruk niat menggunakan mobile banking dipengaruhi secara signifikan oleh sikap menggunakan mobile banking, sedangkan sikap menggunakan mobile banking dipengaruhi secara signifikan oleh konstruk persepsi kemudahan serta persepsi manfaat dan persepsi resiko.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jmv

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

VISIONIST: Jurnal Manajemen, menyajikan artikel yang merupakan hasil refleksi, penelitian atau kajian analitis terhadap berbagai fenomena manajemen yang belum pernah dipublikasikan di media ...